Resep Risol Mayo Smoked Beef Renyah dan Gurih, Cocok buat Camilan Keluarga!

29 Oktober 2024 15:50 WIB
Resep Risol Mayo
Resep Risol Mayo ( Kompas.com)

Sonora.ID - Risol mayo adalah salah satu camilan yang tidak hanya lezat, tetapi juga praktis dan mudah dibuat. 

Dengan kombinasi kulit yang renyah dan isian lembut berisi mayones, telur, dan daging asap atau keju, risol mayo menjadi favorit bagi banyak orang. 

Camilan ini cocok disajikan untuk berbagai kesempatan, baik sebagai menu santai di rumah, teman nonton film, hingga sajian istimewa di acara keluarga.

Dalam artikel ini, kita akan membahas resep lengkap risol mayo yang simpel dan mudah diikuti. 

Dilengkapi dengan tips dan trik agar risol mayo buatanmu memiliki tekstur renyah di luar namun tetap lembut dan gurih di dalam. 

Berikut ini adalah resep risol mayo dari buku "Masak Bersama Ayah & Anak: 25 Resep Antijajan" (2016) oleh Puji Purnama, Desifa terbitan Gramedia Pustaka Utama.

Baca Juga: Resep Kroket Kentang yang Paling Nikmat: Lembut di Dalam, Renyah di Luar!

Resep Risol Mayo

Bahan:

  • 3 lembar smoked beef atau daging asap, potong menjadi sembilan bagian 
  • 150 gram mayones 
  • 3 butir telur, rebus, belah wedges 
  • 2 sdm tepung terigu, larutkan dengan 
  • 3 sdm air 
  • 50 gram tepung terigu, taburan 
  • 2 butir telur, kocok dengan 2 sdm air 
  • 150 gram tepung roti

Bahan Dadar

  • 150 gram tepung terigu 
  • 300 ml susu 
  • 2 butir telur ayam 
  • Garam secukupnya 
  • 3 sdm minyak goreng

Cara membuat risol mayo

  • Kulit risol: Masukkan tepung terigu dalam blender, tuang susu, telur, garam, dan minyak. Proses hingga semua bahan halus. 
  • Panaskan wajan teflon ukuran garis tengah 25 cm, olesi tipis dengan minyak. Tuang sekitar satu sendok sayur adonan. Buat menjadi dadar tipis, kerjakan hal yang sama hingga adonan habis. 
  • Taruh selembar dadar di atas talenan, beri sepotong telur rebus, smoked beef, semprotkan memanjang mayones. Lipat kedua sisinya ke arah bagian dalam, gulung perlahan hingga padat. 
  • Rekatkan bagian pinggirannya dengan larutan terigu, lumuri tipis dengan terigu. Celupkan ke dalam telur kocok. Gulingkan ke dalam tepung roti, rapikan. 
  • Atur rapi dalam baki, simpan sebentar dalam lemari pendingin agar padat. 
  • Goreng dalam minyak panas, sajikan dengan saus.

Baca Juga: Resep Membuat Dimsum Bolognaise, Camilan Berat yang Bisa Mengenyangkan

Semoga resep ini bisa menjadi inspirasi bagi kamu yang ingin mencoba sesuatu yang baru di dapur.

Selamat mencoba dan semoga risol mayo buatanmu disukai banyak orang!

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm