Dispora Kaltim Dukung Kontingen Pelajar untuk Raih Prestasi di Pra-Popnas

18 November 2024 13:31 WIB
Kepala Bidang Pembudayaan Olahraga Dispora Kaltim, A.A Bagus Sugiarta.
Kepala Bidang Pembudayaan Olahraga Dispora Kaltim, A.A Bagus Sugiarta. ( Istimewa)

Sonora.ID - Kepala Bidang Pembudayaan Olahraga Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kaltim, AA Bagus Sugiarta, menaruh harapan besar pada para pelajar yang akan bertanding dalam ajang Pra Popnas. Ia optimis Kaltim bisa meraih prestasi gemilang dengan menargetkan posisi minimal lima besar dalam kompetisi ini.

"Harapan kita, adik-adik pelajar yang sudah berangkat dan mengikuti Pra Popnas bisa berprestasi serta dapat mengharumkan nama Kaltim. Target kita minimal masuk lima besar," ujar Bagus Sugiarta.

Sebanyak 156 peserta dari berbagai cabang olahraga siap berlaga, membawa semangat dan kebanggaan daerah. Bagus Sugiarta juga menyampaikan pesan kepada para atlet muda untuk fokus dan menjaga kondisi agar mampu memberikan yang terbaik.

"Pesan saya, yang pertama, berjuanglah dengan keras, ikuti instruksi pelatih, jaga kesehatan, dan patuhi aturan yang ada. Tetap semangat dan jangan berpikiran yang macam-macam. Fokuslah untuk menjadikan Kaltim juara," tambahnya.

Baca Juga: Dispora Kaltim Fokus Perkenalkan Olahraga Tradisional Demi Membangkitkan Semangat Berolahraga

Dispora Kaltim sendiri telah melakukan berbagai persiapan untuk mendukung para atlet muda. Selain memfasilitasi kebutuhan latihan, pihaknya juga menyediakan pendampingan dari tenaga ahli agar para pelajar dapat mengasah kemampuan dengan maksimal.

"Kami telah menyiapkan fasilitas dan pendampingan terbaik agar para atlet dapat berlatih dengan optimal. Semua ini demi meningkatkan mental juang dan kualitas mereka di lapangan," jelas Bagus.

Lebih lanjut, Bagus Sugiarta menegaskan pentingnya kerjasama antara pelatih, atlet, dan orang tua dalam proses persiapan pertandingan.

"Sinergi antara pelatih, atlet, dan dukungan dari orang tua sangatlah penting. Kami yakin dengan kebersamaan ini, para atlet pelajar Kaltim akan tampil maksimal dan memberikan hasil terbaik," tutupnya dengan penuh optimisme. ( Adv / DisporaKaltim)

EditorKumairoh
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm