80 Kata-Kata Motivasi Wali Kelas di Raport Kurikulum Merdeka yang Keren

10 Desember 2024 10:57 WIB
Ilustrasi 80 Kata-Kata Motivasi Wali Kelas di Raport Kurikulum Merdeka yang Keren
Ilustrasi 80 Kata-Kata Motivasi Wali Kelas di Raport Kurikulum Merdeka yang Keren ( )

Catatan Wali Kelas di Raport SMA

  • Ananda (nama siswa) sudah lebih baik dari sebelumnya. Namun perlu diselingi sosialisasi agar lebih semangat lagi belajarnya bersama teman-teman.
  • Ayo belajar lebih giat agar prestasimu meningkat. Ibu/Bapak percaya kamu pasti bisa.
  • Ayo belajar lebih giat. Kejar semangat belajar agar nilai yang kamu dapatkan semakin meningkat.
  • Belajar merupakan kunci keberhasilan, oleh sebab itu tingkatkan motivasi belajarmu agar menjadi pribadi yang lebih baik.
  • Berusahalah untuk menjadi lebih baik dari hari ke hari sebab belajar adalah proses bukan hasil.
  • Ibu/Bapak sangat bangga melihat prestasimu di sekolah dan luar sekolah. Terus pertahankan semangatmu, ya.
  • Keberhasilanmu sungguh membanggakan, teruskan semangatmu dan terangi dunia dengan bakatmu.
  • Kejar prestasimu, supaya dapat dengan perlahan mengejar cita-citamu kelak. Semoga prestasimu di bidang akademik ini bisa terus meningkat.
  • Kurangi waktu bermain ya dan tingkatkan waktu belajar. Semangat!
  • Jangan biarkan cita-citamu diambil orang lain karena sifat malas, teruslah giat belajar dan berjuang.
  • Pendidikan adalah senjata yang sangat ampuh. Ini akan mencerahkan masa depan kamu dan membuat dunia menjadi tempat yang lebih baik. Gunakan dengan benar, dan kamu akan sukses.
  • Semangat ya! teruslah raih cita-citamu nak. Doa ibu/bapak guru akan selalu menyertai kalian.
  • Sikap optimis itu perlu! Kamu sudah melakukannya dengan baik sampai
    (Nama siswa), usaha kamu selama ini sudah sangat baik. Ibu/bapak bangga dan ingin kamu tetap mempertahankannya.
  • Metode belajarmu sudah bagus, pertahankan dan jangan sampai prestasimu menurun ya!
  • Percaya atau tidak, masa-masa sulit sering kali dengan cepat berubah menjadi masa-masa yang lebih mudah. Kamu memiliki apa yang diperlukan untuk melewati masa sulit itu. Tetaplah berjuang hingga mendapatkan yang kau inginkan.
  • Jangan pernah menyerah untuk mencoba. Selalu ingat bahwa apa yang kamu pelajari hari ini, akan membantu di kemudian hari. Semangat!
  • Jangan sampai prestasi non-akademik kamu menutupi prestasi akademik kamu ya nak! Semangat kau pasti bisa nak!
    sekarang. Ibu/bapak bangga kepada kamu.
  • Jangan sampai kamu lupa dengan kewajibanmu ujian nasional semester depan ya nak. Tetap fokus! Kamu harus mengatur waktu sedemikian rupa agar kegiatan non akademis tidak mengganggu kegiatan akademismu.
  • Banyak peningkatan yang terlihat dari nilai-nilaimu di semester ini. Good job, Teruslah berjuang!
  • Keberhasilan tidak hanya diukur dari nilai akademik, tetapi juga dari kebaikan hati dan akhlak mulia yang kita tunjukkan.

Catatan Wali Kelas di Raport SMK

  • (Nama siswa), prestasimu sudah cukup baik tapi jangan lengah dan kendor di tengah jalan. Pertahankan semangat di dalam dirimu. Kamu pasti bisa lebih baik dari ini!
  • Hidup merupakan perjuangan, salah satunya adalah perjuanganmu mengukir prestasi di masa SMK ini. Jangan menyerah, apa yang kamu perjuangkan pasti akan diberikan kemudahan. Hasil sudah menunggumu di depan.
  • Jangan kurung talentamu. Hidup tidak hanya soal akademik saja. Kamu bisa mengembangkan kemampuan non akademik.
  • Prestasi non akademik Dian sudah sangat baik. Bapak percaya bahwa kamu bisa mengembangkan bakat tersebut. Namun, ada baiknya mengimbangi prestasi akademik kamu juga. Supaya, lebih seimbang dan tentunya kamu bisa menjadi murid yang lebih membanggakan lagi.
  • Teruslah bersemangat untuk belajar dan meraih cita-citamu. Perjalananmu masih panjang dan kesempatanmu untuk bersinar masih terbuka lebar.
  • Tidak pernah ada kata sia-sia dalam belajar. Setiap ilmu yang kamu dapatkan, baik di kelas, ataupun di luar kelas, pasti kelak akan bermanfaat untuk hidupmu.
  • (Nama panggilan siswa/siswi lainnya), prestasimu sudah sangat baik. Tapi jangan lengah dan kendor di tengah jalan. Pertahankan nyala api semangat di dalam dirimu. Kamu bisa lebih baik dari ini!
  • Belajar di sekolah kejuruan bukan berarti kamu tidak lebih baik dari siswa yang belajar di sekolah umum. Kamu berani memilih sekolah kejuruan itu berarti kamu sudah tahu apa maumu, apa yang kamu bisa dan apa yang kamu inginkan dalam hidup.
  • Jangan sampai semangatmu kendor. Pertahankan, dan terus tingkatkan, karena hidup tidak akan pernah menunggu orang yang bermalas-malasan.
  • Selamat atas prestasi belajar yang sudah kamu torehkan di semester ini. Ibu harap, kamu tetap bisa mempertahankan prestasi ini, termasuk berbagai prestasi non akademik di luar sekolah.

Catatan Wali Kelas di Raport SMP

  • Nilai akademis (nama siswa) sudah lebih baik dari sebelumnya. Namun, perlu diselingi kegiatan ekstrakurikuler agar lebih banyak bersosialisasi dengan teman-teman.
  • Kamu adalah siswa cerdas yang mampu mengikuti segala mata pelajaran dengan baik. Semangat terus belajarnya ya.
  • Kamu bisa lebih giat dalam belajar agar mendapatkan nilai lebih tinggi dari ini.
  • Terus semangat dalam belajar ya!
  • Kecintaanmu dalam membaca bisa mengantarmu pada berbagai pintu di dunia. Terus kembangkan kebiasaan-kebiasaan baikmu.
  • Jangan pernah berhenti belajar karena prestasimu cukup baik. Pertahankan itu agar kamu menjadi siswa yang berguna.
  • Kamu mampu mempengaruhi teman-temanmu untuk mengembangkan diri bersama-sama. Semoga prestasimu di semester depan dapat terus meningkat.
  • Halo (nama siswa), kamu masih perlu memperbanyak teman bergaul dan diskusi, jadi kurangi aktivitas menyendiri.
  • Kamu sudah mampu mengikuti pembelajaran dengan baik, namun teruslah rajin belajar supaya bisa menjadi siswa yang berhasil
  • Meskipun prestasi akademik sudah cukup baik, namun penting untuk lebih aktif berinteraksi dengan teman sekelas.

Baca Juga: 40 Catatan Wali Kelas di Raport tentang Kedisiplinan yang Memotivasi 

Catatan Wali Kelas di Raport SD

  • Coba untuk lebih rajin belajar dan membaca agar prestasimu semakin meningkat.
  • Ananda (nama siswa), selamat kamu meraih prestasi yang baik pada semester ini.
  • Bapak/Ibu guru berharap kamu bisa mempertahankan prestasimu dengan baik semester depan.
  • Kamu termasuk siswa cerdas. Belajar lebih giat lagi agar prestasimu terus meningkat. Semangat selalu!
  • Ananda (nama siswa) tingkatkan semangat belajarmu ke sekolah dan jadilah siswa yang membanggakan.
  • Tingkatkan semangat belajarmu ya Nak!
  • Belajarlah dengan sungguh-sungguh agar bisa mendapatkan prestasi lebih baik lagi.
  • Jangan menyerah, gali ilmu lebih dalam lagi dan selalu ingat cita-citamu yang keren itu.
  • Pertahankan nilaimu saat ini. Semangatmu dalam belajar merupakan hal yang positif.
  • Pertahankan nilaimu saat ini. Kamu telah melakukan yang terbaik.
  • Nilaimu sudah sangat bagus. Namun, sebenarnya kamu mampu untuk meningkatkannya lagi. Caranya, lebih giat belajar dan jangan mudah menyerah ya.
  • Kamu memiliki semangat belajar yang sangat baik. Bapak/Ibu yakin, semester depan nilaimu pasti akan makin membaik.
  • Nilai yang baik, kids. Pertahankan prestasimu di semester depan. Terus berjuang dan tetap semangat dalam belajar!
  • Semester ini kamu mengalami banyak perubahan positif. Selain nilai rapor yang naik, kamu juga meraih banyak prestasi di luar akademik. Terus tingkatkan hal-hal yang sudah kamu capai!
  • Semangat terus, Nak. Nilaimu sudah sangat baik. Jangan berkecil hati tidak dapat 10 besar. Kamu tetap membanggakan.
  • Prestasi kamu sangat membanggakan. Selamat dan semoga sukses terus ke depannya.
  • Dengan Izin Allah, tiada usaha yang mengkhianati hasil. Teruslah belajar dengan giat.
  • Prestasi akademik ananda sudah baik, hanya perlu meningkatkan adab dan tingkah laku selama belajar di sekolah.
  • Belajarlah dengan sebisa-bisanya, belajar dengan semampu-mampunya. Kerahkan segala yang kamu bisa untuk meraih hasil maksimal!
  • Nilai rapor yang bagus. Tetap semangat dan tempa dirimu jadi yang terbaik di sekolah!

Catatan Wali Kelas di Raport PAUD dan TK

  • Pertahankan prestasimu, ananda (nama siswa). Semangatmu dalam belajar serta prestasi yang telah kamu raih menunjukkan sikap yang baik.
  • (Nama siswa) adalah siswi yang sabar dan gemar menolong teman-temannya. Dimohon bunda untuk membimbing ananda di rumah agar lebih berani karena ia masih sering malu dan takut untuk melakukan berbagai hal sendiri.
  • Selama satu semester ini, ananda banyak mengalami perubahan positif, terutama dalam hal kedisiplinan. Sekarang kamu sudah menjadi anak rajin. Pertahankan, ya.
  • (Nama siswa), kamu memiliki kemampuan akademis yang bagus. Namun kamu perlu lebih banyak bersosialisasi dan berkomunikasi dengan teman di kelas. Kamu harus lebih percaya diri, karena kamu pintar dan kamu luar biasa.
  • Secara umum, ananda sudah mengalami peningkatan dalam bidang akademik. Pertahankan dan tingkatkan belajarmu.
  • Ayo tunjukkan lagi semangat belajarmu dan rajinlah untuk mengikuti pelajaran di kelas dengan baik. Ibu guru yakin kamu punya bakat terpendam yang belum muncul.
  • Ananda aktif sekali di kelas. Dia pandai bercerita dan senang menjadi pusat perhatian sehingga cukup sulit berkonsentrasi. Bunda bisa ajak ananda mengeksplorasi permainan yang mampu melatih daya konsentrasinya ketika di rumah.
  • Ananda sangat peduli dan responsif terhadap pelajaran dibuktikan dengan nilai-nilainya yang cemerlang. Namun Ananda sulit terbuka dan pemalu saat berinteraksi dengan kawan di kelas. Bunda bisa bantu Ananda dengan mengajaknya ikut aktif bermain dan berkegiatan sosial di luar.
  • Kamu memiliki semangat yang tinggi dalam belajar. Tahun depan Ibu yakin nilai kamu bisa lebih dari ini.
  • Jadilah pribadi yang mandiri dan jangan terpengaruh oleh dunia luar. Semangat anak cantik.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Baca Juga: 7 Contoh Undangan Pembagian Raport Lewat WhatsApp yang Sopan dan Jelas

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm