Pontianak, Sonora.ID - Salah satu Event kuliner terbesar di Kalimantan Barat, Kalbar Food Festival 2025 resmi dibuka pada Sabtu, (8/2/2025) yang dipusatkan di Halaman parkiran Mega Mall Ayani Mega Mall Pontianak. Cuaca yang cerah mendukung pembukaan event tersebut.
Melalui Kalbar Food Festival diharapkan dapat terus mendorong pertumbuhan UMKM yang ada di Kalimantan Barat.
Masyarakat Kalbar dapat menikmati kuliner yang disajikan lebih dari 200 stand kuliner dari berbagai UMKM di Kalbar.
Ketua Panitia Kalbar Food Festival, Edy Hartono mengatakan bahwa berkat kerja keras dari semua pihak maka event ini bisa terselenggara.
"Banyak suka duka yang dilalui, kita bekerja keras dan konsisten, dengan tim yang semangat dalam berkarya dalam memperkenalkan UMKM lokal, "ungkap Edy.
Baca Juga: Optimisme Sekum PSSI Kalbar Jelang Liga 4 Nasional Zona Kalibar
Event yang sudah masuk tahun ke 6 ini, masuk dalam kalender Event Pariwisata Provinsi Kalimantan Barat. Serta berkolaborasi dengan Bank Indonesia sebagai mitra Strategis, Bank Kalbar, dan pihak lainnya.
"Kami berkomitmen ingin menginventarisir apa saja yang menjadi sesuatu yang khas setiap kali Event ini berlangsung. Kami akan rekorkan satu yang bisa kita MURI kan, "ujar Founder Kalbar Food Festival itu.
Dia menyampaikan bahwa tema MURI yang akan dicetak pada event ini adalah Kopi Pancong Durian dengan Sajian Terbanyak yaitu 1000 peserta, yang akan digelar pada Selasa, 11 Februari 2025.
"Tema MURI tahun ini adalah Kopi Pancong Durian dengan Sajian Terbanyak 1000 peserta, "tuturnya.
Tak lupa Edy mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang mendukung event tersebut terutama Pemerintah Provinsi Kalbar yang konsisten mendukung Kalbar Food Festival. Serta Disporapar Kalbar.
"Terima Kasih kepada seluruh tim, Show Director, dan kru - kru lainnya, "ucapnya.