Palembang, Sonora.ID - Rapat Paripurna I Masa Persidangan II Sidang Tahun 2025 DPRD Kabupaten Banyuasin dibuka langsung oleh Ketua DPRD Banyuasin, Abdul Rais, S.M., pada Senin (10/2/2025) di Auditorium Pemerintah Kabupaten Banyuasin.
Rapat ini digelar untuk mengumumkan penetapan Bupati dan Wakil Bupati Banyuasin terpilih periode 2025–2030.
Ketua KPU Banyuasin, Aang Midharta, S.T., dalam kesempatan tersebut membacakan surat keputusan tentang penetapan Dr. H. Askolani, S.H., M.H., sebagai Bupati Banyuasin terpilih dan Netta Indian, S.P., sebagai Wakil Bupati Banyuasin terpilih untuk periode 2025–2030.
Dalam kesempatan istimewa ini, Pj Bupati Banyuasin, Muhammad Farid, S.STP., M.Si., mengucapkan selamat kepada pasangan nomor urut satu yang terpilih sebagai Bupati dan Wakil Bupati Banyuasin. Ia berharap keduanya dapat menjalankan amanah dengan baik.
Baca Juga: Sekda Banyuasin Mengumumkan Penerimaan Mahasiswa Baru di Kampus Polsri Banyuasin Tahun 2025
"Perjalanan pemilihan cukup sulit dengan adanya perbedaan hasil pemilihan, namun alhamdulillah semua telah dilewati dan hasilnya telah ditetapkan," ujar Farid. Ia juga menekankan pentingnya persatuan pascapemilihan, "Dengan polarisasi yang muncul selama pemilihan, saya berharap kita semua dapat bersatu kembali dan mendukung Bupati serta Wakil Bupati terpilih. Saatnya kita melupakan perbedaan dan bersama-sama membangun Kabupaten Banyuasin."
Selain itu, Pj Bupati Banyuasin meminta agar segala perlengkapan yang diperlukan untuk pelantikan Bupati dan Wakil Bupati terpilih pada 20 Februari 2025 segera diselesaikan agar prosesnya berjalan lancar.
"Setelah Bupati dan Wakil Bupati terpilih dilantik, masa jabatan saya sebagai Penjabat Bupati akan berakhir. Saya memohon maaf jika selama kebersamaan kita dalam tujuh bulan terakhir terdapat kekurangan. Semoga kita tetap dapat menjalin silaturahmi," tuturnya. Ia juga menambahkan bahwa dirinya bersama Penjabat Ketua TP PKK Banyuasin akan kembali ke Kementerian Dalam Negeri di Jakarta.
Baca Juga: Pilkada Banyuasin Adalah yang Terbaik di Sumatera dan yang Ketiga di Seluruh Indonesia
Sementara itu, dalam sambutannya, Bupati terpilih, Askolani, meminta dukungan dari seluruh pihak untuk menjalankan kinerjanya selama lima tahun mendatang.
Wakil Bupati terpilih, Netta Indian, juga mengajak semua pihak untuk melupakan dinamika selama pemilihan dan bersatu dalam membangun Kabupaten Banyuasin.
Rapat ini turut dihadiri oleh Ketua Bawaslu Banyuasin, Kepala Perangkat Daerah Banyuasin, tokoh masyarakat, serta tokoh agama.
Penulis: Achmad Aulia