Sonora.ID - Berikut ini contoh soal Ulangan tengah semester (UTS) atau Penilaian tengah Sementer (PTS) PJOK kelas 5 SD semester 2 tahun 2025.
Contoh soal PJOK berikut ini terdiri dari 20 soal pilihan ganda dan 10 essai yang juga dilengkapi dengan kunci jawabannya.
Dengan begitu dapat digunakan untuk siswa sebagai panduan belajar.
Daripada pensaran, berikut ini 30 contoh soal UTS/PTS PJOK kelas 5 semester 2, simak:
1. Salah satu kombinasi gerak senam lantai adalah bertumpu, berguling, dan mendarat. Gerakan ini terdapat pada gerakan senam lantai yaitu ...
A. loncat kangkang
B. meroda
C. mengguling ke depan
D. sikap kayang
Jawaban: C. mengguling ke depan
2. Tumpuan kedua tangan saat berguling ke belakang berguna untuk ...
A. dapat berguling ke depan
B. Menolak tubuh ke belakang
C. membuat posisi kaki lurus
D. tubuh lebih kuat
Jawaban: B. Menolak tubuh ke belakang
3. Senam lantai menggunakan alat dapat melatih …
A. keindahan
B. kemahiran
C. kerapian
D. ketangkasan
Jawaban: D. ketangkasan
4. Di bawah ini yang termasuk gerakan senam menggunakan alat adalah …
A. berlari
B. menekuk lutut
C. meniti balok
D. sit up
Jawaban: C. meniti balok
5. Pola gerak dominan meliputi gerakan berpindah, tolakan, ayunan, melayang, dan mendarat terdapat pada gerakan …
A. bergantung di palang tunggal
B. lompat kangkang
C. lompat jauh
D. meniti di atas balok keseimbangan
Jawaban: B. lompat kangkang
Baca Juga: 30 Contoh Soal UTS/PTS Bahasa Jawa Kelas 4 Semester 1 Tahun 2024 dan Jawaban