Tingkatkan Mobilitas dan Perekonomian, Gubernur Herman Deru Resmikan Jembatan Air Lais dan Trans SP Tanah Abang Ogan Ilir

12 Maret 2025 12:05 WIB
Tingkatkan Mobilitas dan Perekonomian, Gubernur Herman Deru Resmikan Jembatan Air Lais dan Trans SP Tanah Abang Ogan Ilir
Tingkatkan Mobilitas dan Perekonomian, Gubernur Herman Deru Resmikan Jembatan Air Lais dan Trans SP Tanah Abang Ogan Ilir ( Humas Pemprov Sumsel)

Penulis Achmad Aulia 

Ogan Ilir, Sonora.ID - Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel), H. Herman Deru, meresmikan Jembatan Air Lais di Pemulutan dan Jembatan di Trans SP Tanah Abang, Ogan Ilir, pada Selasa (11/3/2025).

Acara ini ditandai dengan pemecahan kendi dan penandatanganan prasasti di Desa Babatan Saudagar, Kecamatan Pemulutan, Kabupaten Ogan Ilir. Peresmian ini turut didampingi Bupati Ogan Ilir, Panca Wijaya Akbar, serta sejumlah pejabat terkait.

Menurut Herman Deru, keberadaan jembatan ini tidak hanya meningkatkan mobilitas dan perekonomian masyarakat, tetapi juga mempererat hubungan sosial antara dua wilayah yang terhubung.

"Mudah-mudahan dengan adanya jembatan ini, serta rencana pembangunan jembatan lainnya di tahun ini, akan semakin melengkapi kebutuhan masyarakat," ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, Herman Deru menjelaskan bahwa wilayah ini diinisiasi sebagai bagian dari Paloba (Palembang, Ogan Ilir, Banyuasin). Kawasan Paloba memiliki peran strategis sebagai etalase Provinsi Sumsel.

Baca Juga: Sekda Palembang Aprizal Hasyim Tindaklanjuti Normalisasi Kolam Retensi untuk Atasi Banjir

Oleh karena itu, ia menegaskan bahwa pembangunan infrastruktur di wilayah ini harus terus didukung dan dijaga agar dapat meningkatkan citra Sumsel secara keseluruhan.

Ia juga mengingatkan pentingnya menjaga infrastruktur yang telah dibangun dengan mencegah kendaraan Over Dimension Over Loading (ODOL).

"Saya titip kepada Pak Kapolsek, Kadishub, UPTD, Camat, dan Kades agar menjaga jembatan ini. Jangan sampai kendaraan bertonase berlebih merusak infrastruktur yang sudah kita bangun," tegasnya.

Herman Deru berharap pembangunan jembatan dan infrastruktur di wilayah ini terus berkelanjutan, dengan melibatkan masyarakat dalam pemeliharaannya.

Turut hadir dalam acara peresmian ini Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar, Kepala OPD Sumsel, dan Kepala OPD Ogan Ilir yang terkait.

Diharapkan, dengan infrastruktur yang lebih baik, kesejahteraan masyarakat semakin meningkat, dan akses ekonomi di wilayah ini semakin lancar.

Penulis
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm