Rasulullah SAW pernah bersabda:
"Ketahuilah bahwa di mana ada kesabaran, di situ ada pertolongan. Di waktu ada kesempitan, di situ ada kelapangan. Di mana ada kesulitan, di situ ada kemudahan." (Nahjul Fashahah, hadits nomor 364)
Doa tersebut mencerminkan sebuah penghaarapan agar Allah SWT memberikan anugrah kepada teman-teman yang baik pada kehidupan.
Persahabatan yang baik akan mengantarkan seseorang kepada kebaikan pula. Hal ini sebagaimana dijelaskan oleh Baginda Rasulullah:
"Bertemanlah dengan orang-orang baik. Mereka akan memujimu ketika kamu berbuat baik, dan tidak akan mencelamu ketika kamu melakukan kesalahan." (Nahjul Fashahah, hadits nomor 1924)
Baca Juga: Doa Ramadhan Hari Ke-7, Memohon Kelancaran Puasa dari Allah S.W.T
Doa Hari ke-13 Ramadhan
Berikut adalah doa yang dapat dibaca oleh umat Muslim pada hari ke-13 Ramadhan, terutama saat buka puasa.
Doa ini sebagaimana dikutip dari buku Doa Harian di Bulan Ramadhan karya Quito R Motinggo.
Berikut doa hari ke-13 Ramadhan lengkap dala tulisan Arab, latin, serta terjemahannya.
اللَّهُمَّ طَهِّرْنِي فِيْهِ مِنَ الدَّنَسِ وَ الْأَقْدَارِ وَ صَرْنِي فِيْهِ عَلَى كَائِنَاتِ الْأَقْدَارِ وَ وَفِّقْنِي فِيهِ لِلتَّقَى وَ صُحْبَةِ الْأَبْرَارِ بِعَوْنِكَ يَا قُرَّةَ عَيْنِ الْمَسَاكِينِ
Arab Latin: Allahumma thahirni fihi minad-dansi wal-aqdzar, Wa shabbirni fihi ala ka inatil-aqdri, Wa waffiqni fihi littugqa wa shuhbatal-abrari, Biafwika ya qurrata ainil-masakin.
Artinya: Ya Allah, bersihkanlah aku di dalam bulan Ramadhan dari segala jenis kotoran dan perbuatan keji. Berilah aku kesabaran di dalamnya, atas segala perintah yang telah Kau-wajibkan. Anugerahilah aku kekuatan untuk bertakwa dan berteman dengan orang-orang yang berbuat baik. Dengan pertolongan-Mu, wahai penyejuk hati orang-orang yang miskin.
Baca Juga: Doa Ramadhan Hari Ke-6, Dipanjatkan agar Jauh dari Dosa dan Maksiat