Penajam, Sonora.ID – Ketua Komisi II DPRD Penajam Paser Utara (PPU) Thohiron terus mendukung 700 Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) untuk mendapatkan sertifikasi halal.
Ia menyebutkan, sampai sekarang sekitar 700 Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) yang bergerak di bidang makanan dan minuman telah bersertifikasi halal.
Diketahui,sekitar 10.000 UMKM yang ada, baru 700 yang sudah mengurus sertifikat halal.
Dengan demikian, maka diharapkan UMKM yang lain juga isa mengurus sertifikasi halal.
“Produk UMKM yang lain khsusunya makanan dan minuman harus juga mengurus sertifikasi halal,” katanya.
Ia mengatakan, jaminan produk halal melalui sertifikat ini juga menjadi atensi Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian dan Perdagangan (Diskukmperindag) PPU yang gencar mensosialisasikan setiap pelaku usaha untuk memilikinya.
"Sosialisasi sudah intensif, tetapi mungkin pelaku usaha terkendala biaya maupun masalah birokrasi," kata Thohiron.
Ia menyebutkan seperti persyaratannya yang perlu menyiapkan banyak dokumen.
"Mudahan nanti dengan Perda, kita bisa mempersingkat itu, supaya lebih mudah," imbuhnya.
Thohiron menyampaikan, meskipun jumlah tersebut ribuan, namun belum tentu semuanya berjalan.
"Kita belum tau apakah terus berjalan atau tidak, misal dipastikan 1000 sudah berjalan dan 700 telah bersertifikasi halal, ini hal yang bagus," ucap dia.
Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan.Selengkapnya