Surabaya, Sonora.ID - Hadiri Harlah ke-79, Wakil Gubernur Jawa Timur, Emil Elistianto Dardak apresiasi kiprah Muslimat NU dukung pemerintah di berbagai sektor strategis pada Senin (17/3), di Pamekasan.
Wagub Emil mengapresiasi kiprah Muslimat NU di berbagai bidang, mulai dari ranah pendidikan, kesehatan, ekonomi, hingga kehidupan masyarakat berkeluarga.
Dilansir dari Humas Jatim, atas nama Pemprov Jatim, Wagub Emil mengucapkan selamat atas Hari Lahir Muslimat NU yang ke-79.
Wagub Emil juga menyampaikan harapannya terhadap Pimpinan Cabang (PC) Muslimat NU Madura Raya.
“Semoga, PC Muslimat NU se-Madura Raya semakin rukun bersatu untuk kepentingan bangsa dan negara," ucap Emil.
Muslimat NU selalu berkiprah dalam mendukung upaya pemerintah untuk melayani masyarakat dengan maksimal.
Kiprah Muslimat NU dapat memperkuat Ukhuwah Islamiyah dan mewujudkan Islam sebagai Rahmatan Lil Alamin.
Salah satunya melalui partisipasinya dalam mengentaskan kemiskinan.
Emil mengungkapkan bahwa kiprah Muslimat NU yang berada di berbagai sektor kehidupan mencerminkan nilai Hubbul Wathon Minal Iman yang bermakna bahwa mencintai negeri adalah bagian dari iman yang membawa berkah, tidak hanya untuk Indonesia tetapi juga untuk dunia.