Stop Cuci Daging Ayam Mentah! Bisa Bahaya untuk Kesehatan Anda Meski Sudah Dimasak

None -
27 Agustus 2019 10:49 WIB
Daging ayam mentah
Daging ayam mentah ( freepik)

Sonora.ID - Saat anda pulang berbelanja dari pasar dan membeli daging ayam mentah, apakah anda mencucinya sebelum dimasak?

Jika iya, sebaiknya anda segera menghentikan kebiasaan itu.

Meski daging ayam mengandung banyak nutrisi, tetapi dalam keadaan mentah, daging ayam bisa saja terkontaminasi bakteri-bakteri yang bisa berbahaya untuk kesehatan anda.

Baca Juga: Sudah Rajin Nge-Gym, Kenapa Berat Badan Justru Semakin Bertambah?

Seperti yang dikutip dari laman CDC, para ahli kesehatan menyebut bahwa mencuci daging ayam mentah sebelum dimasak bisa membuat peralatan makan yang bersentuhan dengan daging ayam tersebut terkontaminasi bakteri berbahaya.

Daging ayam mentah seringkali terkontaminasi beberapa bakteri, seperti bakteri campylobacter, salmonella, dan clostridium perfringens.

Campylobacter jejuni adalah bakteri berbentuk spiral yang berkembang di ayam dan sapi.

Pada manusia, bakteri campylobacter menyebabkan diare, perut keram, nyeri perut, dan demam.

Baca Juga: Mandi di Malam Hari Bisa Membantu Anda Menyelesaikan Masalah Ini

Feses diare seringkali berdarah. Kebanyakan kasus infeksi memang ringan, tetapi bakteri ini bisa berakibat fatal pada anak-anak, lansia, dan orang yang menderita gangguan imun.

Sedangkan salmonella adalah kelompok bakteri yang banyak ditemukan di telur setengah matang, daging, dan terkadang sayur dan buah yang tidak dicuci bersih.

Infeksi bakteri ini menyebabkan gejala demam, diare, sakit perut, dan nyeri kepala.

Kebanyakan orang akan sembuh tanpa obat, tetapi infeksi salmonela bisa serius pada lansia, anak-anak dan penderita penyakit kronik.

Baca Juga: Tidak Pakai Celana Dalam Lebih Bermanfaat Bagi Kesehatan, Benarkah?

Untuk clostridium perfringens, bakteri akan membuat orang yang terkontaminasi mengalami keracunan makanan.

Jika makan ayam yang kurang matang atau makanan lain yang terkontaminasi oleh ayam mentah, seseorang bisa mengalami penyakit bawaan makanan.

Oleh karena itu penting untuk berhati-hati saat memegang dan memasak ayam.

Berikut cara mencegah terjadinya keracunan makanan yang disebabkan oleh daging ayam mentah, seperti yang disarankan oleh CDC.

Baca Juga: Ini 5 Manfaat Batang Pohon Pisang, Salah Satunya Cegah Batu Ginjal

1. Tempatkan ayam di tas sekali pakai sebelum dimasukkan ke keranjang belanja atau kulkas, untuk mencegah air mentah masuk ke makanan lain.

2. Cuci tangan dengan air sabun hangat selama 20 detik sebelum dan sesudah memegang daging ayam mentah.

Baca Juga: Konsumsi Bagian Buah Ini Bisa Sembuhkan Masalah Sembelit Anda

3. Jangan mencuci ayam mentah. Selama mencuci, 'getah' ayam dapat menyebar di dapur dan mencemari makanan, peralatan, dan meja lainnya.

4. Gunakan talenan terpisah untuk ayam mentah.

5. Jangan letakkan makanan yang dimasak atau produk segar di atas piring, talenan, atau permukaan lain yang sebelumnya berisi ayam mentah.

6. Cuci talenan, peralatan, piring, dan meja dengan air sabun panas setelah menyiapkan ayam dan sebelum menyiapkan bahan lainnya.

7. Pastikan ayam dimasak dengan suhu internal yang aman dari 73 derajat celcius.

8. Jika memasak ayam mentah beku dalam hidangan microwave, tangani seperti ayam mentah segar. Ikuti petunjuk memasak dengan hati-hati untuk mencegah keracunan makanan.

9. Dinginkan atau bekukan ayam sisa dalam waktu 2 jam. (*)

Baca Juga: Sering Main Handphone Hingga Larut Malam, Pria Ini Terkena Penyakit Berbahaya

 

Artikel ini telah tayang di Grid Health dengan judul, Jangan Lagi Mencuci Daging Ayam Mentah, Walau Sudah Dimasak Berisiko Fatal Bagi Kesehatan

SumberCDC,Grid Health
PenulisNone
Editorsonora.id
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm