Sonora.ID - Baru-baru ini beberapa artis Indonesia melakukan aksi yang dibilang mencuri perhatian masyarakat. Mereka memberikan makanan kepada para peserta aksi demo yang dilakukan mahasiswa di Ibu Kota Jakarta.
Sontak aktivitas tersebut mengundang banyak reaksi dari netizen di media sosial. Bagaimana tidak, fenomena tersebut terjadi di tengah-tengah unjuk rasa yang dilakukan agar suasana tetap kondusif dan tenang.
Baca Juga: Flu, Kylie Jenner Batalkan Penampilannya di Paris Fashion Week 2019
Bukan cuma memberi cemilan atau makanan kepada pihak kepolisian yang bertugas mengamankan kegiatan tersebut. Ada juga satu dua sosok artis Tanah Air yang juga memberikan makanan maupun minuman kepada para pendemo saat cuaca lagi terik-teriknya.
Nah daripada penasaran siapa aja artis Indonesia yang melakukan kegiatan tersebut mending langsung aja nih kita simak daftarnya berikut ini.
1. Awkarin
Sosok Awkarin dikabarkan menjadi pesohor yang memulai aksi bagi-bagi makan untuk para mahasiswa yang berdemo. Selebgram yang lahir pada
Baca Juga: Paul McCartney Mengaku Masih Suka Bermimpi Tentang John Lennon
Perempuan yang lahir pada 9 November 1997 di Jakarta ini memberikan makanan berupa nasi kotak kepada para demonstran. Aksi tersebut diunggahnya langsung di akun Instagram pribadinya @awkarin yang udah disukai oleh 1 juta lebih orang.
“Agenda hari ini di depan gedung DPR. Jangan sekedar tunda RKUHP, TOLAK DAN BATALKAN RKUHP. JANGAN BATASI RUANG GERAK WANITA. Tolong representasikan namamu itu wahai pejabat Dewan PERWAKILAN Rakyat. Mau jadi apa negara ini kalau YANG KAYA MAKIN KAYA, YANG MISKIN MAKIN MISKIN? Buat yang cuma koar-koar aksi demonstrasi tidak merubah keadaan, lalu kita harus bagaimana? Duduk manis dan diam ketika hak hak kita DIPERKOSA NEGARA?” tulisnya pada caption foto tersebut.
2. Bemby Putuanda
Selanjutnya ada ada artis Indonesia bernama Bemby Putuanda yang sering membintangi beberapa sinetron Tanah Air. Kejadian ini terjadi pada bulan Mei lalu ketika para pendemo mengepung kantor KPU di wilayah Sarinah, Jakarta Pusat.
Bemby memberikan makanan beserta minuman kepada pihak kepolisian yang saat itu kelelahan melakukan pekerjaannya dua hari berturut-turut.
Baca Juga: Sam Smith Kolaborasi dengan Renée Zellweger dalam Lagu 'Get Happy'
3. Zora Vidyanata
Ketiga, ada artis Indonesia Zora Vidyanata yang berprofesi sebagai pemain sinetron. Awal kariernya mulai melejit ketika dirinya mengikuti finalis Puteri Indonesia tahun 2002 dan dilanjutkan dengan membintangi serial Bujangan.
Bersama dengan Bemby Putuanda, perempuan yang lahir pada 31 Desember 1984 juga melakukan aksinya pada bulan Mei 2019 yang lalu saat demonstran mendemo hasil pemilu.
4. Sammy Simorangkir
Terakhir ada Sammy Simorangkir yang dulu dikenal sebagai vokalis grup band Kerispatih. Bersama dengan Bemby Putuanda serta Zora Vidyanata, mereka bertiga melakukan aksi bagi-bagi makanan ke anggota kepolisian pada bulan Mei 2019 yang lalu.
Selain gemar melakukan kegiatan sosial, artis Indonesia ini juga dikenal sebagai sosok yang religius lho.
Baca Juga: Didesak Aktivis, Taylor Swift Batal Tampil di Melbourne Cup Australia