“Gagasan untuk melihat siapa tokoh-tokoh dalam film ini sebelum semua ceritanya terjadi, akan sangat menarik. Saya pikir penonton akan merasa sangat terikat dengan keluarga ini,” jelas Blunt pada NME.
Sebelumnya, film ‘A Quite Place’ yang dirilis pada April 2018 silam ini, menceritakan tentang keluarga Abbott yang hampir seluruh hidupnya dijalani dalam keheningan, untuk bersembunyi dari makhluk yang kejam, dan memiliki pendengaran yang sangat peka.
Bahkan, Blunt yang memerankan sosok ibu dalam keluarga Abbott ini harus melahirkan anak ketiganya dalam suasana hening, agar tetap terhindar dari monster tersebut.
Baca Juga: Seperti Apa Pengaruh Era Digital dalam Perkembangan Ekonomi Syariah?
Film ini ternyata mendapat respon positif dari pecinta film, terbukti dari keberhasilan film ini menjadi pemenang sebagai Best Writing pada kategori Best Horror Film di Saturn Award.
Atas respon positif tersebut, Kransinski mulai menggarap ‘A Quite Place: Part II’.
Dikutip dalam CinemaBlend pada akhir sekuel ‘A Quite Place’ yang pertama, tokoh-tokoh dalam film tersebut berhasil menemukan kelemahan monster itu. Dengan pengetahuan ini, anggota keluarga berkesempatan untuk melakukan seragan pembalasan pada ‘A Quite Place: Part II’.
Baca Juga: Setelah Lima Tahun, Akhirnya Avril Lavigne Kembali ke Dunia Musik