Sesuaikan tinggi kursi
Tujuan utamanya adalah lengan membentuk huruf L dan siku berada di samping tubuh. Posisi ini memungkinkan pergelangan tangan dan lengan menjadi lurus dengan lantai ketika mengetik.
Kaki harus menapak ke lantai, jika tidak, maka perlu gunakan sandaran kaki sehingga kaki anda tidak menggantung.
Penggunaan sepatu dengan hak tinggi lebih baik dihindari. Posisi menyilangkan kaki juga sebaiknya dihindari, karena dapat mengurangi aliran darah, dan menyebabkan ketegangan otot.
Baca Juga: Anda menderita Anemia? Stop Konsumsi Makanan dan Teh Secara Bersamaan!
Perhatikan posisi tubuh
Punggung harus dapat ditopang dengan baik, jika tidak mungkin Anda bisa menggunakan bantal di punggung bagian bawah.
Hal penting lainnya adalah untuk duduk dengan punggung lurus, jaga agar posisi leher, dan kepala lurus.
Baca Juga: Sering Sembelit? Ini Dia Penyebab, Gejala, dan Cara Mengatasinya