Sonora.ID - Sariwan adalah salah satu penyakit yang pasti pernah dialami oleh setiap orang.
Rasa sakit karena adanya luka pada bagian mulut membuat seseorang yang menderitanya menjadi sulit untuk melakukan aktivitas makan, minum, hingga berbicara.
Namun jangan khawatir, saat ini sudah banyak sekali cara alami untuk mengatasi sariawan pada mulut Anda.
Baca Juga: Anak Saya Sering Seriawan dan Mulutnya Bau, Apa Penyebabnya?
Dalam progam Health Corner Radio Sonora, dr. Susanti menjelaskan jika sariawan pada mulut Anda terasa nyeri yang berlebihan diperbolehkan untuk menggunakan obat pereda nyeri seperti parasetamol.
Selain obat, ada juga beberapa cara yang menggunakan bahan dasar alami, yakni dengan mengoleskan madu atau minyak kelapa kepada bagian yang terkena sariawan.
“Itu lebih murah meriah dan manjur, jadi bikinnya gampang dan engga terlalu banyak peralatan,” Ujar dr. Susanti saat ditemui di Radio Sonora.
Dr. Susanti juga menjelaskan berkumur dengan larutan air garam merupakan salah satu cara alami yang jitu untuk menyembuhkan sariawan.
Baca Juga: Miliki Tanda yang Sama dengan Seriawan, Hati-Hati Herpes Oralis
Anda hanya perlu melarutkan setengah sampai satu sendok teh garam kedalam satu gelas air matang hangat. Aduk air dan garam tersebut hingga larut.
Berkumurlah dengan larutan tersebut selama 30 detik hingga ke bagian belakang tenggorokan.
Baca Juga: Sering Seriawan di Mulut? Perhatikan Kembali Pola Tidur Anda
Buang larutan air garam tersebut, karena banyak menelan air garam dapat memicu terjadinya dehidrasi, meningkatkan risiko terkena hipertensi, dan kekurangan kalsium
Ulangi langkah tadi dua hingga tiga kali sampai air garam yang disiapkan habis.
Lakukan pengulangan kumur larutan air garam dua sampai tiga kali setiap hari sampai sariawan sembuhu.
Baca Juga: Waspada, Paparan Debu dan Polusi Udara Bisa Bikin Kerontokan Rambut!