Sonora.ID - Perlu diketahui bahwa demesia, Alzheimer, dan pikun adalah penyakit yang berbeda.
Pentingnya mengerti dan faham akan penyakit yang Anda derita dapat mempermudah Anda dalam menentukan proses pengobatan.
Pikun adalah suatu kondisi umum yang dapat dialami oleh manusia karena danya penurunan fungsi kognitif dari otak seiring berjalannya usia.
Baca Juga: Sering Lupa? Berikut Gejala dan Penyebab Seseorang Mengalami Pikun!
Sedangkan demensia adalah suatu kondisi dima aseseorang mengami gangguan hingga menimbulkan kerusakan pada sistem syaraf.
Sedangkan Alzheimer, adalah salah satu jenis dari demensia, dan jenis ini hingga saat ini belum di temukan obat untuk menyembuhkan.
Beberapa ciri demensia yang paling umum adalah penurunan daya ingat, penalaran, menilai, serta berbahasa.
Baca Juga: Akan Sibuk dengan Tugas Negara, Ini 5 Cara Menjaga Kesehatan Tubuh
Menurut dr. Susanti dari medical center perbedaan mendasar antara pikun, demensia dan alzheimer adalah penggolongan penyakit.
Demensia dan Alzheimer adalah golongan dari penyakit yang terjadi akibat gangguan fungsi otak.
Sedangkan pikun adalah bentuk dari respon alamiah dari tubuh, orang pikun biasanya melupakan hal-hal detail namun dapat mengingatnya kembali.
Sedangkan penyakit Demensia dan Alzheimer sama sekali tidak mengingat alias melupakan keseluruhan, bahkan pada demensia dan alzheimer tahap awal terjadi perubahan cara berjalan.
Baca Juga: Viral Menggoreng Telur di Tengah Jalan, Ini 3 Manfaat Konsumsi Telur
Berikut perbedaan mendasar antara pikun, dementia dan alzheimer:
NO. | Demensia (Alzheimer) | Pikun |
1. | Kehilangan Kemampuan berbicara | Dapat berbicara |
2. | Penurunan Tingkat Kognitif Otak | Tidak mengalami penurunan kognitif otak |
3. | Cara berjalan berubah dari sebelumnya | Tidak mengalami perubahan cara berjalan |
4. | Tidak ingat sama sekali, seperti amnesia | dapat mengingat kembali meski lamban |
5. | Pendarahan di kepala pada rongga subdural | Kurangnya oksigen didalam otak |
6. | Sering tremor dan merasakan otot kaku | Tidak merasakan otot kaku meski terkadang mengalami tremor. |
Nah, itu tadi adalah beberapa berbedaan mendasar antara Pikun, Demensia dan juga Penyakit Alzheimer.
Perlu diketahui Alzheimer adalah bagian dari demensia jadi memiliki kesamaan gejala atau tanda tanda awal.
Baca Juga: Rilis Video 'Look at Her Now', Selena Gomez Mengaku Hanya Pakai iPhone