Sonora.ID – Ketika kita memakan makanan pedas, berolahraga, atau berjalan dibawah sinar matahari, keringat dalam tubuh akan bercucuran dengan deras.
Menurut dr. Susanti dari Medical Center Kompas Gramedia, berkeringat saat memakan makanan pedas itu adalah hal normal dan sehat. Dr Susanti mengatakan keringat tiap orang itu berbeda-beda sesuai dengan keaktifan kelenjar keringat.
Kelenjar keringat pada kulit akan mengeluarkan keringat saat suhu tubuh naik, suhu tubuh perlu didinginkan ketika bekerja lebih keras.
Baca Juga: Cuaca Indonesia Panas, Berikut Tips Agar Anda Tidak Bekeringat Lebih
Berkeringat dapat terjadi saat kita berolahraga, demam, merasa cemas, ataupun stres. Selain konsumsi makanan pedas, minuman bersoda, minuman berkafein, dan beralkohol juga memicu keringat berlebih pada tubuh.
Namun, apabila keringat yang keluar lebih banyak dan sering kali terjadi tanpa sebab, mungkin ada masalah medis yang mendasari dan perlu diwaspadai.
Keringat berlebih disebut juga hiperhidrosis. Keadaan ini dapat menyebabkan rasa stres, malu, khawatir, dan tidak percaya diri saat bergaul.
Baca Juga: Musim Pancaroba Datang, Ikuti Cara Ini Agar Terhindar Dari Penyakit
Hiperhidrosis ini dibagi menjadi dua jenis, yakni
Hiperhidrosis lokal/primer
Keadaan ini biasanya hanya dialami pada suatu area tubuh. Kondisi ini bukan merupakan gejala penyakit tertentu. Diperkirakan, kondisi ini diakibatkan oleh kelainan minor pada sistem saraf atau penyakit turunan atau genetik.
Hiperdrosis umum/sekunder
Kondisi ini terjadi saat keringat keluar di seluruh tubuh, umumnya penderita kondisi ini berkeringat secara berlebihan pada malam hari. Hal ini bisa merupakan gangguan kesehatan yang disebabkan oleh beberapa penyakit seperti penyakit jantung, gangguan tiroid, diabetes, tuberkulosis, malaria, dan banyak lagi.
Baca Juga: Mandi Air Dingin Redakan Nyeri dan Tingkatkan Kekebalan Tubuh, Mitos atau Fakta?
Berikut cara menangani keringat berlebih:
Antiperspirant
Gunakan deodoran yang mengandung antiperspirant yang dijual di apotek. Pastikan selalu membawa antiperspirant di tas dan gunakan sebelum tidur agar antiperspirant lebih cepat diserap kulit.
Hindari makanan pedas
Sebaiknya mulai sekarang batasi konsumsi makanan pedas yang bisa meningkatkan produksi keringat berlebih.
Pakai baju menyerap keringat dan longgar
Usahakan untuk memilih baju dari 100% katun asli karena kemampuannya menyerap keringat sangat baik. Hindari pakaian dari bahan sintetis atau polyester yang tidak bisa menyerap kelembapan. Dan baju yang ukuran besar agar kulit bisa bernafas.
Baca Juga: Bayi Kartika Putri Idap Penyakit Kuning, Kenali Gejala & Penyebabnya
Menjaga berat badan ideal
Orang yang kelebihan berat badan atau obesitas akan memerlukan energi lebih besar untuk bergerak dan beraktivitas. Akibatnya, suhu tubuh akan lebih cepat naik dan berkeringat lebih banyak.
Periksa ke dokter
Kalau berbagai cara di atas tidak berhasil mengatasi keringat berlebih, kamu mungkin perlu penanganan dari dokter misalnya operasi, botox, atau minum obat-obatan khusus yang sudah diresepkan.
Baca Juga: Hati-Hati! Terlalu Lama Menatap Layar akan Sebabkan Keluhan CVS