Sonora.ID – Sang 'Ghostface' akan kembali bangkit, karena film Scream dilaporkan saat ini sedang diproduksi kembali oleh Spyglass Media Group.
Scream adalah film bergenre horor-slasher dengan banyak adegan sadis di dalamnya.
Film ini bercerita tentang seorang psikopat yang melakukan pembunuhan berantai dan meneror sekelompok remaja di kota Woodsboro.
Baca Juga: Jadi Tending, 'Doctor Sleep' Tayang Hari Ini, Berikut Sinopsisnya
Scream mempopulerkan sosok 'Ghostface' yang sangat ikonik. Anda pasti pernah melihat topeng khas dengan jubah panjang ala Ghostface tersebut.
Sosok Ghostface ini telah menjadi ikon budaya pop sebagai sosok psikopat yang seram, menakutkan dengan sedikit nuansa komedi gelap.
Film baru ini nantinya akan mengikuti film Scream 4 yang rilis pada tahun 2011. Dilansir dari Bloody Disgusting, Spyglass Media akan mengembangkan film 'Scream' berikutnya dalam film seri.
Baca Juga: Jadi Tending, 'Doctor Sleep' Tayang Hari Ini, Berikut Sinopsisnya
Wes Craven, orang dibalik waralaba film Scream ini telah meninggal pada tahun 2015. Ia adalah sutradara keempat film Scream. Masih belum jelas apakah Kevin Williamson selaku Co-creator dari Craven akan terlibat dalam film tersebut.
Selain itu, para penggemar juga masih bertanya-tanya apakah karakter asli dari Neve Campbell dan Courteney Cox akan muncul kembali di film yang akan datang.
Para penggemar juga nampak masih bingung apakah film ini merupakan lanjutan dari film Scream 4 atau hanya sebagai film remake.
Baca Juga: ‘Fantastic Beast 3’ akan Resmi Mulai Digarap Pada Musim Semi 2020
Serial TV Scream ini sebelumnya sudah berlangsung di MTV dan VH1 selama tiga musim sejak tahun 2015 hingga 2019.
Pada tahun 2013, Neve Campbell mengatakan bahwa ia tidak percaya film Scream kelima akan dibuat kembali.
"Aku tidak yakin mereka akan berhasil, jujur saja, jika film ini muncul lagi dan mereka kembali kepadaku dan aku akan berbicara dengan mereka mengenai film ini," ujar Campbell.
Baca Juga: Sutradara Peyton Reed Disebut-Sebut Sedang Menggarap Film ‘Ant-Man 3’
Masih belum pasti kabar mengenai film Scream ini, namun semua akan segera diumumkan secepatnya.