Sosok Penting di Balik Long Span, Jembatan LRT Terpanjang di Dunia

18 November 2019 14:00 WIB
Long Span
Long Span ( Kompas.com & Instagram @jokowi)

Sonora.ID - Menjadi terkenal karena karya dan prestasinya dalam merancang jembatan Light Rapid Transit atau LRT terpanjang di dunia, yang disebut dengan Long span.

Nama Arvila Delitriana disebut-sebut karena dirinya lah yang berhasil merancang Jembatan Lengkung Bentang Panjang yang saat ini masih dalam proses pembuatan di Kuningan, Jakarta Selatan.

Dirinya makin dikenal sesaat setelah Presiden Joko Widodo memberikan apresiasi dalam akun Instagram pribadinya pada beberapa hari yang lalu

Baca Juga: Melestarikan Budaya Lewat Nama, Ini dia Arti Nama Unik 3 Cucu Jokowi

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Sudah melayang di atas flyover, melengkung pula di ketinggian. Begitulah rumitnya pekerjaan jembatan bentang panjang untuk LRT Jabodebek yang melayang di atas flyover Kuningan, Jakarta Selatan ini. Untunglah, sang insinyur, Ibu Arvila Delitriana, lulusan Institut Teknologi Bandung berhasil merancang jembatan menakjubkan itu dan tersambung dengan presisi sejak kemarin. Bayangkanlah kehebatan konstruksi ini: membentang 148 meter dengan radius lengkung 115 meter dan menggunakan material beton seberat 9.688,8 ton atau setara dengan lebih tiga kali berat patung Garuda Wisnu Kencana di Bali. Besi yang digunakan sejumlah 2.929,7 ton atau setara dengan lebih lima kali berat pesawat Airbus A-380. Tidak heran jika konstruksi ini mengukir dua rekor dari Museum Rekor Indonesia, yaitu sebagai jembatan kereta box beton lengkung dengan bentang terpanjang, dan sebagai jembatan dengan pembebanan axial static loading test terbesar. Begitulah. Dengan tersambungnya salah satu bagian tersulit dari konstruksi jalur LRT Jabodebek ini, proyek kereta LRT kita kian menampakkan hasil. LRT Jabodebek memiliki tiga lintas pelayanan: Cawang–Cibubur, Cawang–Dukuh Atas, dan Cawang–Bekasi. Selamat kepada PT Adhi Karya Tbk. Selamat kepada Ibu Dina.

A post shared by Joko Widodo (@jokowi) on

Dalam posting-an tersebut, Jokowi menyebutkan bahwa jembatan tersebuut bsa tersambung dengan presisi berkat tangan sang insinyur lulusan Institut Teknologi Bandung.

Jembatan LRT Long Span yang dikabarkan sebagai jembatan LRT terpanjang ini membentang sepanjang 148 meter dengan kelengkungan 115 meter dan menggunakan material beton seberat 9.688,8 ton.

Baca Juga: La Lembah Manah, Cucu Ketiga Jokowi, Apa Arti di Balik Namanya?

Long Span menjadi terkenal karena karya yang satu ini kemudian mendapatkan dua rekor sekaligus dari Museum Rekor Indonesia.

Tanpa sosok Arvila Delitriana, jembatan yang fenomenal ini mungkin tidak akan pernah ada. Lalu siapa sebenarnya sosok perempuan yang satu ini?

Akrab disebut dengan nama panggilan Dina, perempuan yang satu ini pernah merancang beberapa jembatan di Indonesia seperti Kali Kuto di Semarang, Jembatan Perawang, dan Jembatan Pedamaran 1 dan 2 di Riau.

Baca Juga: Jokowi Bertolak ke Solo, Sambut Kelahiran Adik dari Jan Ethes?

Dikutip dari Kompas.com, Dina adalah insinyur dari Institut Teknologi Bandung dan sebelumnya lulus dari SMA 3 Bandung pada angkatan 1999.

Dirinya berhasi mengerjakan proyek LRT ini yang memiliki tiga lintasan sekaligus, yaitu Cawang – Cibubur, Cawang – Dukuh Atas, dan Cawang – Bekasi.

Akibat prestasi membanggakannya tersebut, Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono mengatakan bahwa dirinya akan mempersiapkan hadiah untuk Dina berupa satu bulan Dana Operasi Menteri (DOM).

Baca Juga: Ahok Digadang-gadang Jadi Pimpinan BUMN, Jokowi: Masih Proses Seleksi

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm