Apakah Penderita Diabetes Tipe 2 Tetap Bisa Disembuhkan?

29 November 2019 09:40 WIB
Ilustrasi diabetes
Ilustrasi diabetes ( freepik)

Sonora.ID - Diabetes tipe 2 adalah populasi yang lebih banyak dibanding diabetes tipe 1. Yang terjadi di balik diabetes tipe 2 adalah adanya ketidakseimbangan pengaturan glukosa darah yang dikaitkan dengan hormon insulin.

Pakar Sehat Selaras, dr. Kasim Prasjidi mengakan, penyebab diabetes ini kebanyakan bukan dari faktor keturunan karena jika ditarik garis tidak ada keturunan penyakit diabetes dari keluarga seperti ayah atau ibu maupun pasangan. Jadi diabetes 2 dapat muncul dari pola hidup keseharian.

Baca Juga: Mitos atau Fakta, Anak Menderita Diabetes Karena Keturunan?

Pola keseharian yang dimaksud bukan pola makan yang dijalani akhir-akhir ini, namun pola makan yang dijalani sejak bertahun-tahun lalu hingga dapat menyebabkan diabetes. Oleh karena itu, diabetes tipe 2 disebabkan oleh proses panjang. Bisa 10 tahun atau 20 tahun.

Jika penyebab diabetes adalah pola hidup keseharian, maka untuk mengatasinya adalah mengembalikan pada pola yang selaras.

"Sesuai dengan kebutuhan tubuhnya, pola makannya disesuaikan," ujar dr. Kasim.

Baca Juga: Bolehkah Seorang Ibu Penderita Diabetes Menyusui Sang Buah Hati?

Selain itu, lanjutnya, komponen makanan juga harus disesuaikan. Penderita diabetes disarankan untuk mengonsumsi makanan yang murni, yang tidak mengandung pengawet atau bahan-bahan kimia lainnya.

"Komponen makanan yang dikonsumsi juga harus yang bagus bukan bohong-bohongan. Maksudnya bohong-bohongan adalah pewarna tambahan, perasa tambahan, pengawet dan lain-lain jadi makanan yang semurni mungkin. Jadi tubuh akan lebih mudah untuk mencerna makanan itu," jelas dr. Kasim.

Terkait dengan kulit, dr. Kasim melanjutkan, diabetes umumnya juga menyerang kulit penderita diabetes.

Baca Juga: Anak Saya Disebut Akan Menderita Diabetes, Apakah Bisa Diobati?

"Diabetes dengan kulit itu banyak sekali. Mulai dari kekeringan kulit terutama di daerah kaki dan tangan, lalu di lipatan juga menjadi lebih sensitif,  mudah timbul jamur. Jadi itu memang umum sekali dialami penderita diabetes." kata dia.

Lantas, apakah masalah kulit tersebut bisa diatasi?

"Jika masalah kulit tersebut adalah efek dari diabetes maka dengan perbaikan diabetes, masalah kulit itu juga dapat diatasi," tutupnya.

Baca Juga: Takut Diabetes? Perhatikan Ciri, Tipe, dan Kadar Gula Ideal Berikut

PenulisKumairoh
EditorKumairoh
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm