Sonora.ID - Bayak faktor yang mempengaruhi seseorang untuk bisa mendapatkan sperma yang berkualitas.
Dari mulai menjalani hidup sehat, berhenti merokok, hingga mengurangi minum-minuman yang beralkohol.
Baca Juga: Pakar Seksolog Ungkap Penyebab Ejakulasi Dini dan Bagaimana Mengatasinya
Sperma yang bisa dikatakan sehat adalah sperma yang memiliki jumlah yang banyak, kemampuan bergerak yang cepat, hingga bentuk sperma yang normal (kepala lonjong dan ekor panjang).
Lalu bagaimana dengan kondisi sperma yang encer? Hal ini sama seperti yang ditanyakan oleh Emmery dari Palembang yang menanyakan tentang kondisi sperma pria.
“Selamat malam dok, apakah sperma encer pada pria bisa membuahi? terimakasih dokter mohon dijawab,” tanya Emmery.
Baca Juga: Mitos atau Fakta, Wanita Gemuk Lebih Sulit Hamil?
Dalam program Sex In The City Sonora FM, pakar seksolog dr. Boyke pun menjawab dengan lantang jika encer dan kentalnya sperma dalam membuahi sel telur adalah mitos.
Untuk mengetahui lebih pastinya, Anda bisa memeriksakan kondisi sperma melalui pemeriksaan laboratorium atau yang biasa disebut dengan semen.
Baca Juga: Sering Mengalami Kram Setelah Berhubungan Suami Istri? Begini Penjelasannya
“Kadar semen tersebut jika sudah diperiksa maka kita akan melihat bagaimana jumlahnya, gerakannya, hingga bentuk sperma normal dan yang tidaknya,” jelas dr. Boyke.
Pada banyak kasus, seorang pria yang memiliki jumlah, gerakaan, dan bentuk sperma yang normalnya sedikit maka harus segera diobati dan diberikan vitamin atau diperbaiki pola hidupnya menjadi lebih sehat kembali.
Begitu Emmery, semoga bisa membantu.
Baca Juga: Berikut Tips Agar Dapat Dikaruniai Anak Perempuan Menurut dr. Boyke