Berapakah Jumlah Anak Tangga Rumah yang Baik dalam Ilmu Fengshui?

8 Desember 2019 18:00 WIB
Jumlah anak tangga yang baik menurut ilmu fengshui
Jumlah anak tangga yang baik menurut ilmu fengshui ( pixabay)

Sonora.ID - Sebuah rumah yang memiliki beberapa lantai, tangga merupakan salah satu komponen terpenting. Bahkan, sebagian orang percaya, posisi, bentuk, dan jumlah anak tangga bisa membawa keberuntungan atau nasib sial untuk orang yang tinggal di rumah tersebut.

Dikutip dari Rumahhokie.com, Hitungan anak tangga dalam ilmu fengshui sebenarnya merupakan saduran dari kebudayaan Hindu India—yang juga diadopsi di Bali.

Dalam kepercayaan Hindu, anak tangga selalu dihitung dalam kelipatan tiga, yang melambangkan tiga dewa trimurti: Brahma, Wisnu, dan Siwa.

Baca Juga: Pakar Fengshui Rumah: Jangan Letakan Tangga Spiral di Area Dapur

Brahma merepresentasikan kelahiran, Wisnu mewakili kehidupan, dan Siwa melambangkan kematian. Aturan ini diadopsi dan disempurnakan oleh budaya China, dan menjadikannya kelipatan lima, yang melambangkan kelahiran, dewasa, tua, kematian, dan kesengsaraan (masa penantian sebelum reinkarnasi).

Selain merepresentasikan tingkatan (fase) kehidupan, tangga juga melambangkan kewaspadaan. Tidak heran jika di Bali, orang yang melangkah di anak tangga biasanya menghitung dalam kelipatan tiga (lahir, hidup, mati); sementara orang China menghitung dalam kelipatan lima (lahir, dewasa, tua, mati, dan sengsara).

Dalam ilmu feng shui , anak tangga yang baik, jika dibagi lima akan tersisa satu atau dua, atau melambangkan kelahiran dan kehidupan.

Baca Juga: Inilah Manfaat Merawat Tanaman di Rumah Menurut Filosofi Fengshui

Misalnya anak tangga dengan jumlah 11,12, 16, atau 17. Kalau terpaksa, bisa membuat anak tangga dengan sisa tiga (jumlah anak tangga 8, 13, atau 18).

Jika jumlah anak tangga memiliki sisa empat atau genap dibagi lima, maka diyakini sebagian orang, lantai di atas akan melambangkan kematian atau kesengsaraan.

Tak Terkait Distribusi Chi
Menurut ilmu feng shui, perhitungan jumlah anak tangga bukan merupakan hal yang prinsip. Aturan mengenai anak tangga pun tidak terkait dengan distribusi energi atau chi, tetapi lebih terkait dengan sugesti atau kepercayaan.

Perlu diketahui, dalam feng shui  ada dua hal, yakni prinsip dan aturan. Posisi prinsip lebih tinggi dan lebih mendasar daripada aturan.

Pengaturan jumlah anak tangga bukan merupakan hal yang prinsip, tetapi hanya berupa aturan. Jadi kalau pun dilanggar, tidak terlalu jadi masalah.

Baca Juga: Atur Warna Ruangan Melalui Hitungan Fengshui, Berapa Angka Kua Anda?

Ada hal yang sifat lebih prinsip dari pada jumlah undakan, yakni posisi atau letak tangga di dalam sebuah rumah.

Jika posisi tangga menghadap pintu utama di bagian depan, maka energi chi tidak akan menyebar di ruangan, tetapi langsung naik ke atas melewati tangga. Hal ini jauh lebih buruk dari perhitungan anak tangga yang salah.

Jika jumlah anak tangga sudah telanjur bersisa empat atau genap jika dibagi lima, selama posisinya sudah cocok, hal tersebut bisa dimaklumi.

Baca Juga: 7 Hal Menurut Fengshui yang Harus Dihindari Ketika Membangun Rumah

Namun jika ingin mengubah,  ada beberapa cara penyelesaian. Pertama, anak tangga paling atas atau paling bawah—atau bisa keduanya—ditambah. Kedua, untuk tangga berbentuk “L” atau “U”, bagian bordes bisa ditambah anak tangga.

 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm