Dari asesmen tersebut, lanjut Jokowi, nantinya bisa dijadikan sebuah evaluasi.
"Pendidikan kita ini sampai ke level yang mana, ke tingkat yang mana. Nanti sudah dihitung, dikalkulasi," kata Jokowi menambahkan.
Ia mengatakan setiap sekolah nantinya meraih nilai masing-masing dari asesmen yang telah dilakukan. Sekolah yang memiliki nilai di bawah angka yang ditentukan akan didorong agar levelnya naik.
Baca Juga: Buka Kongres ke-29 Notaris Dunia, Ini Pesan Jokowi pada Layanan Kenotariatan
"Akan kelihatan nanti sekolah-sekolah mana yang perlu disuntik," tuturnya.
Jokowi menyebut pemerintah pusat memiliki kebijakan untuk mengubah sistem pendidikan, termasuk soal pelaksanaan UN. Menurutnya, jika kebijakan baru ini bisa meningkatkan kualitas pendidikan, maka pemerintah akan melanjutkan.
"Kalau kebijakan ini betul-betul bisa menaikkan kualitas pendidikan, akan kita jalani terus," katanya.