Usai SEA Games, Kualifikasi Piala Dunia Menanti Timnas U-22

12 Desember 2019 20:03 WIB
Illustrasi Usai SEA Games, Kualifikasi Piala Dunia Menanti Timnas U-22
Illustrasi Usai SEA Games, Kualifikasi Piala Dunia Menanti Timnas U-22 ( Kompas.com/ Carry Andrew)

Sonora.ID- Timnas Garuda Indonesia telah kembali dari Sea Games ke Indonesia. Timnas U-22 harus rela kalah 0-3 dari Vietnam saat laga final.

Tim kebaggaan Indonesia kembali dari Filipina dengan membawa medali perak setelah kalah dari Vietnam 0-3 pada laga final.

Meski pulang dengan membawa hasil yang dinilai sebagian orang kurang maksimal, tetapi PSSI sudah mempunyai plan untuk para pemain skuad Garuda Muda tersebut.

Baca Juga: Timnas U23 Lolos ke Final, Indra Sjafri 'Naik Pangkat' Latih Timnas Senior?

 

Ketua Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia, Muhammad Iriawan menyatakan sedang mengusahakan agar timnas garuda Indonesia dapat masuk ke kualifikasi Piala Dunia.

"Nanti kami akan berbicara agar mereka bisa merasakan bagaimana atmosfer pertandingan Kualifikasi Piala Dunia," ungkap pria yang akrab di sapa Iwan Bule.

Setelah selesai dengan tugasnya di Filipina, para pemain timnas U-22 Indonesia akan dikembalikan ke klub mereka masing-masing.

Baca Juga: Sempat Unggul Lawan Vietnam, Kini Timnas U-23 Harus Rela Kalah Tipis

Akan tetapi, pria yang akrab disapa Iwan Bule tersebut mengungkapkan bahwa pintu untuk membela timnas senior terbuka lebar untuk skuad asuhan Indra Sjafri tersebut.

Namun, timnas Indonesia masih harus menyelesaikan tiga laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia melawan Thailand, Uni Emirat Arab, dan Vietnam.

Baca Juga: Pelatih Timnas Indonesia Soroti Pemain Harimau Malaya, Ada Apa?

Kendati masih menyisakan tiga laga, Indonesia sudah dipastikan tak lolos ke Piala Dunia 2022 seusai rekor buruk di lima laga terakhir.

Indonesia kini menempati posisi juru kunci grup G tanpa pernah sekalipun meraih kemenangan.

Baca Juga: Ramalan Shio Hari Ini, 4 Shio ini Wajib Berhati-Hati & Waspada

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm