"Ini dia yang namanya wisata syariah nan halal," tulis @FPurwatmo.
"Oh seperti itu..." ujar akun @FadhilAlvi.
Menanggapi pro kontra tersebut, Pelaksana Tugas (Plt) Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Alberto Ali mengatakan jika penghargaan tersebut diberikan sebagai apresiasi dari Anugerah Adikarya Wisata 2019 untuk nominasi Hiburan dan Rekreasi khususnya kategori kelab malam.
Baca Juga: Tanggapi Sentilan Tito, Anies Baswedan: Shanghai Tak Dibangun Semalam
Anugerah Adikarya Wisata 2019 sejatinya diberikan oleh Disparbud DKI Jakarta kepada 31 pengusaha bidang jasa pariwisata.
Para pemenang kategori dinilai telah melakukan promosi dengan baik untuk Jakarta kepada wisatawan domestik maupun mancanegara.
Malam puncak penghargaan tersebut diselenggarakan di JW Marriott Hotel, Kawasan Mega Kuningan, Jakarta Selatan pada Jumat (6/12/2019) lalu.
Baca Juga: Tanggapan Walikota Terkait Korban Penggusuran yang Dukung Anies