Levin menyatakan bahwa ini adalah kisah tentang bagaimana sekelompok kecil orang dalam industri teknologi di Swedia dapat mengubah perjalanan musik, bahkan kehidupan masyarakat dunia.
“tak hanya tentang bagaimana kita mendengarkan musik, atau bagaimana itu buat. Tapi cerita tentang bagaimana semua kehidupan kita telah berubah dalam dekade terakhir ini. Ini tentang pertempuran untuk mempengaruhi budaya dan keuangan di dunia global dan digital,” jelasnya dikutip dari NME.
Layaknya menggabungkan dua platform paling berpengaruh dalam industri digital belakangan ini, Netflix sendiri adalah teknologi besar yang dibawa ke layar kecil.
Baca Juga: Paling Ditunggu, Ini Bocoran Film ‘To All the Boys: P.S. I Still Love You’
Pihak Netflix menyatakan bahwa ini adalah sebuah dongeng yang sedang berlangsung dalam sejarah modern tentang bagaimana orang Swedia mengubah industri musik selamanya.
“Saya bersemangat untuk menghidupkan kisah Spotify ini,” tambahnya.
Namun, hingga saat ini belum ada kabar resmi terkait dengan perilisan series tentang asal-usul Spotify ini.
Di sisi lain, Spotify baru saja mengumumkan artis dan lagu yang paling laku dalam satu dekade terakhir, yaitu didominasi oleh Drake dan Ed Sheeran sejak sekitar tahun 2010-an.
Baca Juga: Tuai Kritikan, Sutradara Film 'Cats' Akan Menggarap Ulang Filmnya