Jackie Chan Dituding Sebagai Penyebab Kebangkrutan Hongkong Airlines

18 Desember 2019 20:34 WIB
Illustrasi Jackie Chan Dituding Sebagai Penyebab Kebangkrutan Hongkong Airlines
Illustrasi Jackie Chan Dituding Sebagai Penyebab Kebangkrutan Hongkong Airlines ( superiorwallpapers.com)

Sonora.ID - Artis peran legendaris asal Hongkong, Jackie Chan memang selalu center menjadi pemberitaan.

Bahkan tak jarang kehidupannya menjadi konsumsi khalayak umum. Selain kehidupan pribadi biasanya media akan memberikan seputar prestasinya di bidang perfilman.

Namun kali ini, marak media yang heboh memberitakan kebangkrutan Hongkong Airlines dan disangkut pautkan oleh Jackie Chan.

Baca Juga: Divonis 18 Tahun Penjara Oleh Hakim, Zul Zivilia Merasa Tidak Puas

Bahkan, aktor 65 tahun itu dituding menjadi penyebab bangkrutnya maskapai penerbangan Hong Kong Airlines.

Sebagaimana diketahui, perusahaan penerbangan ini menghadapi persoalan keuangan dengan adanya serangkaian protes dan kondisi politik yang tak kondusif di Hongkong.

Hongkong Airline bahkan diancam akan ditutup paksa oleh pemerintah Hongkong jika tak mampu membayar tunggakan gaji karyawan selama lima hari.

Baca Juga: Gara-Gara Hal Ini Artis Peran Jefri Nichol Bercucuran Air Mata

Anehnya nitizen Hongkong menduga bahwa Jackie Chan adalah penyebab kebangkrutan yang dialami oleh Hongkong Airlines.

Pasalnya dalam kurun waktu terakhir setiap kali Jackie Chan di dapuk menjadi brand ambassador suatu produk atau jasa, pasti perusahaan tersebut mengalami masalah.

Beberapa contoh perusahaan yang dimaksud, seperti gym terkenal bernama California Fitness, sampo herbal BaWang, produk elektronik Ai-duo VCD, perusahaan makanan Synear, dan Fen Huang Cola.

Baca Juga: Wajah Beruntusan Karena Make Up, Artis Ini Atasi Dengan ES Batu

Padahal sebenarnya itu hanya kemalangan Jackie Chan menjadi duta merek produk yang kebetulan tidak mumpuni itu. 

Seperti produk Synear yang ternyata ditemukan bakteri golden staph di dalamnya oleh pihak otoritas Beijing.

Kemudian Ai-duo VCD elektronik yang mendapat tuntutan hukum hingga terpaksa ditutup.

Baca Juga: Kabar Duka Menyelimuti Dunia Hiburan, Vokalis Roxette Meninggal Dunia

Sebenarnya brand atau merek tersebut tidak memiliki sangkut paut terhadap Jackie Chan, hanya saja kemalangan tengah menimpanya.

Hal ini seolah tersirat bahwa Jackie Chan adalah pembawa kemalangan jika di dapuk menjadi brand ambassador suatu brand.

Baca Juga: Kenali Kanker Paru-Paru, Berikut Gejala, Penyebab dan Cara Mengobatinya

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm