AM yang di bawah pengaruh narkoba menodongkan senjata api kepada keduanya, lalu melepaskan tembakan ke udara sebanyak tiga kali.
Peristiwa tersebut menyebabkan AI salah satu pelajar SMA di Jakarta tersebut mengalami trauma. Orang tua korban pun melaporkan kejadian tersebut kepada Polres Metro Jakarta Selatan, Minggu (22/12/2019).
Polisi lalu menangkap AM di rumahnya Senin (23/12) malam dan menyita sejumlah barang bukti. Di antaranya, sepucuk senjata api jenis Kaliber 32 Bareta beserta magazine, sembilan peluru aktif, tiga selongsong peluru, kartu anggota Perbakin dan izin kepemilikan senjata api, pelat kendaraan nomor polisi B 27 AYR, serta STNK mobil tersebut.
Baca Juga: Viral Fenomena ABG Kenakan Baju Bertema Tulisan Situs Dewasa
Aparat juga menyebut AM menghindari pajak mobil mewah Lamborghini. Temuan ini berdasarkan kecurigaan polisi atas dokumen kepemilikan Supercar Lamborghini dengan nomor polisi B 27 AYR warna orange keluaran tahun 2013 bukan atas nama tersangka AM.
Dokumen mobil tersebut tercatat atas nama AR. Ketika polisi memanggil AR ternyata yang bersangkutan tidak sesuai profil, bekerja sebagai buruh serabutan.