Sungguh miris ternyata penyebab utama meluapnya gorong-gorong dikawasan Cicadas Bandung adalah karena pembalut.
Uha juga membeberkan selain pembalut dirinya menemukan pempes bekas pakai.
"Sampai di dalam ada pembalut, plastik, kayu-kayu. Sama saya diambil dapat setengah plastik besar pasir sama lumpur dapat satu karung. Sampah yang paling banyak itu pembalut, pampers, plastik, dan kayu-kayu kecil," tutur Uha sang manusia gorong-gorong seperti dikutip dari Kompas.com.
Baca Juga: Intip Kebiasaan Tak Lazim Jokowi Kala Dirinya Sedang Santai
Uha sendiri merupakan warga Cicadas Kota Bandung, dirinya kerap kali membersihkan gorong-gorong disekitar tempat tinggalnya.
Alasan Uha membersihkan gorong-gorong karena merasa kesal dengan sikap Dinas Pekerja Umum yang dinilai lamban dalam mebersihkan drainase.
Selain itu dirinya juga meraa kasihan jika orang-orang harus menahan bau karena gorong-gorong yang meluap.
Dirinya juga meminta agar masyarakat sekitar Bandung Utara untuk menjaga lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan.
Karena hal ini akan menimbulkan berbagai dampek negatif bagi lingkungan sekitarnya.
Baca Juga: Ramalan Zodiak Aquarius Hari Ini: Asmara, Karier, Keuangan & Kesehatan