Sonora.ID - Mengonsumsi buah memang menyehatkan bagi tubuh, namun jika terlalu berlebihan ternyata tak baik juga untuk tubuh.
Apel adalah salah satu buah yang kaya akan vitamin C, vitamin B6 dan vitamin B1.
Namun meskipun sangat bergizi ternyata biji apel mengandung racun loh, bahkan bisa berakibat fatal jika tertelan.
Baca Juga: Ria Irawan Meninggal, Ini Gejala Awal Kanker Kelenjar Getah Bening
Sepeti dikutip dari timesofindia, bahwa biji apel bisa menyebabkan kematian karena biji apel mengandung amigdalin, zat ini melepaskan sianida saat berhubungan dengan enzim pencernaan manusia.
Amygdalin merupakan zat yang mengandung sianida dan gula, dan apabila tertelan maka akan berubuah menjadi hidrogen sianida (HCN).
Sianida ini bisa menyebabkan manusia menjadi tiba-tiba sakit bahkan membunuh manusia.
Namun, toksisitas akut jarang terjadi hanya dengan menelan biji apel secara tidak sengaja.
Sianida memang merupakan racun yang paling mematikan, karena bekerja dengan mencampuri pasokan oksigen pada tubuh manusia.
Baca Juga: Berkaca Dari Almarhum Lina, Bagaimana Asam lambung Bisa Menyebabkan Kematian?
Bukan hanya berbentuk kimia, sianida juga bisa ditemuka di beberapa biji buah lainnya seperti apricot, ceri. plum, persik dan tentu saja apel.
Namun tak usah khawatir, biji apel akan sangat berbahaya jika memang terus dikonsumsi dengan berlebihan.
Apabila 200 biji apel dihaluskan, maka akan menghasilkan sianida yang dapat berakibat fatal untuk tubuh manusia.
Baca Juga: Mengenal Perdarahan Subarakhnoid yang Pernah Diderita Emilia Clarke
Saat dikonsumsi dalam jumlah rendah, sianida bisa menyebabkan mual, sakit kepala, muntah, kram perut, pusing, dan lemas.
Dalam laman India Express, Dr Sanjith Saseedharan, Kepala Unit Perawatan Intensif Rumah Sakit SL Raheja, mengatakan bahwa biji apel mengandung sekitar 1 mg sianida.
Dan untuk setiap kematian, konsentrasi berada di sekitar 100-200 mg, sementara biji apel akan benar-benar menimbulkan racun apabila seseorang mengonsumsi sekitar 40-50 biji apel dalam satu jam.
Baca Juga: Awas! Ternyata Ini Bahaya Mengkonsumsi Tauge Berlebihan Bagi Ibu Hamil