Risma: Pantang Minta Jabatan Biar Tuhan Yang Tentukan Nasib Saya

12 Januari 2020 12:20 WIB
Illustrasi Risma: Pantang Minta Jabatan Biar Tuhan Yang Tentukan Nasib Saya
Illustrasi Risma: Pantang Minta Jabatan Biar Tuhan Yang Tentukan Nasib Saya ( youtube/ Kompas Tv)

Sonora.ID - Seperti yang diberitakan SonoraID sebelumnya Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini menuai pujian dari ketua partai PDIP Megawati Soekarno Putri.

Bahkan tidak hanya pujian dirinya pun dikabarkan menerima penghargaan dari orang nomor satu PDIP.

Hal ini membuat segelintir orang berfikir bahwa apa yang dilakukan oleh Megawati Soekarno Putri merupakan sebuah sinyal untuk membawa Risma sebagai Cagub Ke DKI.

Baca Juga: Atas Prestasinya, Risma Akan Maju jadi Gubernur DKI Jakarta?

Namun saat ditanyakan secara langsung oleh wartawan, dengan tegas Wali Kota Surabaya menuturkan bahwa dirinya tidak akan memanfaatkan peluang.

Risma pun menjawab dirinya pantang untuk meminta jabatan apapun dan kepada siapapun.

Menurut Risma jabatan itu terkandung resiko yang membuat dirinya harus amanah.

Baca Juga: Mendapat Pujian dari Megawati, Risma: Tujuan Saya Bukan untuk Dipuji

"Saya terus terang tidak pernah berfikir peluang untuk jabatan karena bagi saya itu Mohon maaf saya pantang meminta Jabatan itu karena di Jabatan itu selalu terkandung resiko," tegas Risma

"Dimana saya harus adil di mana saya harus amanah di mana saya harus kalau di agama Fathonah dan sebagainya jadi itu berat," tambah Tri Rismaharini dikutp dari Youtube Kompas Tv.

Tri Rismaharini memang merupakan salah satu tokoh politik yang senter disebut-sebut akan menduduki posisi Gubernur DKI Jakarta seletah ini.

Baca Juga: Partai Gerindra Desak Jokowi 'Pecat' Moeldoko, Ini Alasannya

Namun kala ditanya soal kemana bu Risma akan berlabuh kala jabatan wali kota Surbaya berakhir dan juga isu soal dirinya yang digadang-gadang akan menjadi Gubernur di Jakarta Risma menjawab secara normatif.

Dirinya menyatakan bahwa nasib dirinya selanjutnya dirinya serahkan kepada Tuhan.

"Nanti itu Tuhan akan mengatur jalan hidup saya. Semua saya serahkan kepada Tuhan karena tadi saya sampaikan. Saya tidak mau kemudian saya mempunyai nafsu di dalamnya ada nafsu kekuasaan," tutur Risma kepada para awak media.

Baca Juga: Viral! Ini Cuitan Donald Trump di Twitter tentang Demo Rakyat Iran

Risma jauh lebih khawatir memikirkan jika dirinya dikendalikan akan nafsu jabatan.

Sementara disisi lain dirinya tak sanggung menghadapi pergolakan yang terjadi pada masyarakat yang dirinya pimpin.

Risma juga menuturkan bahwa dirinya tidak sanggup untuk hanya sekedar memikirkan mengenai sebuah jabatan (Gubernur) seperti yang saat ini tengah senter diisukan.

Baca Juga: Jalan Amblas di Daan Mogot Membentuk Lubang Besar Sedalam 2,5 Meter

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm