b. Semi Private
Dalam kelas semi private, lokasi dan ukuran makam sangat mempengaruhi harga. Setidaknya, harga nett pada makam yang berada di lokasi Universal adalah Rp 356.051.300 (Taman Bong Pi), Rp 359.500.130 (Taman Serenity), Rp 365.200.000 (Taman Wiilo) dan Rp 399.300.000 (Taman Serenity Extention).
Sementara itu, untuk kuburan bernuansa Islami, perbedaan harga terkait ukuran makam, yaitu Rp 244.750.000 (16.9 m2) dan Rp 275.000.000 (18.3 m2).
Baca Juga: Suami BCL, Ashraf Sinclair Meninggal Dunia karena Serangan Jantung
c. Private
Biaya makam dalam kelas Private sangat bervariasi tergantung ukuran dan lokasi makam. Estimasi biaya pada lokasi Universal adalah Rp 627.566.610 (39 m2), Rp 774.950.000 (26.2 m2), Rp 1.106.050.000 (35.2 m2) dan Rp 3.147.000.000 (104.9m2).
Sementara, untuk pemakaman yang berada di taman bernuansa Islami, estimasi biaya dikenakan Rp 1.439.156.950 (92.8 m2).
Estimasi biaya tersebut diluar biaya jasa pemakaman yang disesuaikan dengan keinginan konsumen.