Sonora.ID - Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) Arab Saudi baru saja mengumumkan bahwa pihaknya menutup sementara penerimaan jemaah umrah dari seluruh negara.
Hal itu dilakukan untuk mencegah penularan wabah virus corona yang semakin meluas.
Adapun Indonesia juga termasuk negara yang dilarang sementara oleh Arab Saudi.
Melansir SPA, Kemenlu Arab Saudi mengungkapkan bahwa otoritas kesehatan Saudi mengikuti perkembangan terkait penyebaran virus corona.
Baca Juga: Gara-gara Virus Corona, Syuting Mission Impossible 7 Ditunda
Diketahui, beberapa negara di Timur Tenga seperti Kuwait, Bahrain, dan Oman sudah terpapar virus yang secara resmi dinamao Covid-19 tersebut.
Atas dasar itu Arab Saudi menilai perlu mengambil tindakan pencegaha yang bisa memengaruhi perjalanan menuju dan keluar dari negaranya.
Kerajaan berupaya memerangi penyebaran virus dengan menerapkan standar internasional serta mendukung komunitas internasional dalam mencegah penyebaran virus, terutama Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).
Untuk mencapai tujuan tersebut dan memastikan tingkat keamanan tertinggi bagi warga Saudi, Kemlu Arab Saudi merekomendasikan tindakan pencegahan melalui beberapa penerapan kebijakan, yakni:
Baca Juga: Peneliti Ungkap Virus Corona Bisa Hidup hingga 9 Hari di Benda Mati
Sementara itu, bagi warga pemegang kartu identitas nasional yang ingin masuk Saudi, pihak berwenang akan mempertimbangkan dari mana individu tersebut berasal serta riwayat perjalanannya.
Saudi menekankan bahwa langkah-langkah tersebut bersifat sementara dan akan terus memantau perkembangan.