Sonora.ID - Korea Utara menyatakan akan menembak mati warga China yang mendekati perbatasan negaranya dengan China.
Melansir Tribunnews.com, pernyataan tersebut diungkapkan oleh penduduk yang tinggal di daerah perbatasan.
Mereka mengatakan peringata tersebut diterima dalam bentuk pemberitahuan tertulis yang telah diumumkan Pemerintah China pada pekan ini.
Baca Juga: Diduga Terpapar Virus Corona, Pejabat di Korea Utara Ditembak Mati
Hal ini dilakukan Korut sebagai upaya pencegahan penyebaran virus corona kepada warganya.
Korut dan China merupakan negara sekutu yang berbagi perbatasan yakni Sungai Yalu speanjang 1.400 km.
Saat musim dingin datang, air di sungai itu membeku dan orang-orang dengan mudah bisa menyebrang.
Seorang pemilik restoran yang enggan disebutkan namanya mengungkapkan dirinya bisa terbunuh jika melewati perbatasan.
"Kami diberitahu bahwa kami mungkin akan terbunuh jika berada terlalu dekat dengan daerah perbatasan," ujarnya.
Tak hanya itu, warga juga dilarang untuk memancing, mencari rumput, atau membuang sampah di dekat sungai.
Baca Juga: Bertambah 2 Orang, Kini Ada 4 Orang WNI yang Positif Virus Corona
"Selama periode pencegahan epidemi, kegiatan apa pun termasuk memancing di Sungai Yalu atau berteriak ke orang-orang Korea Utara di seberang sungai sangat dilarang," demikian pernyataan kantor pengontrol perbatasan dalam pesan tertulis.