Brian Ortega Menampar Rapper Kpop Jay Park Saat Ajang UFC 248

9 Maret 2020 13:00 WIB
Brian Ortega menampar Jay Park di UFC 248 (7/3/2020)
Brian Ortega menampar Jay Park di UFC 248 (7/3/2020) ( allkpop.com)

Sonora.ID - Kejadian buruk baru saja dialami oleh rapper Kpop Jay Park. Ia dikabarkan sempat kena tampar oleh petarung UFC Brian Ortega di belakang panggung UFC 248 pada (7/3/2020).

Kabar ini diungkap oleh jurnalis ESPN, Ariel Helwani. Insiden itu disebutnya terjadi pada 7 Maret 2020 tepatnya di T-Mobile Arena, Las Vegas, Amerika Serikat.

"Artis musik Korea, Jay Park, yang menjadi penerjemah Chan Sung Jung di acara itu, ditampar oleh Brian Ortega saat Park memberi tahu saya. Perkelahian itu kemudian bisa dilerai," tulis Ariel di akun Twitter-nya.

Baca Juga: Wow! Berkat Jessi dan Jay Park Wayang Golek Go International Hingga Ke Korea Selatan

"Park memberitahuku bahwa Ortega mendekatinya sementara Zombie Korea (Jung Chan Sung) pergi ke kamar mandi dan bertanya apakah dia Jay Park. Park berkata ya dan, menurut Park, Ortega menamparnya," imbuh Ariel.

Menurut keterangannya, Ortega mempersoalkan terjemahan Park dalam acaranya tersebut.

Pada Februari 2020 lalu, Jay Park menjadi penerjemah Jung Chan Sung dalam sebuah wawancara ESPN dengan Ortega.

Baca Juga: Hasil UFC 246: Conor McGregor Kalahkan Donald

"Tidak masalah (jika Max) Holloway, (Alexander) Volkanovski, atau Ortega," kata Jung kepada ESPN melalui Park.

“Tapi Ortega sudah menunduk (pada Jung) sekali. (Jung) tidak perlu melawan seorang pejuang yang sudah menunduk satu kali. " tambahnya.

Ortega kemudian tersinggung dengan komentar tersebut. Namun perseteruan mereka dilanjut ketika keduanya bertemu lagi di Korea.

"Ketika saya melihatnya (Jung) di Korea, dia meminta maaf dan berkata maaf atas pembicaraan sampah, dan saya mengatakan semuanya baik-baik saja karena setidaknya Anda mendatangi saya seperti pria," tulis Ortega dalam komentar di Instagram.

“Sekarang kamu hanya seorang dawg (sumpah serapah). Jay Park selamat datang di game pertarungan jangan kaget jika saya menampar (sumpah serapah) dari Anda ketika saya melihat Anda. Memiliki cedera dan merunduk adalah 2 hal yang berbeda. " tambahnya.

Baca Juga: Usai Dilempari Botol, McGregor Lanjut Berseteru Dengan Ayah Khabib

Pada 9 Maret, setelah UFC 248, sumber dari Jay Park dan agensi Jung Chan Sung AOMG membernarkan adanya insiden penamparan itu.

“Memang benar Ortega melakukan perlawanan, tetapi keamanan dengan cepat menarik Ortega pergi, dan situasinya telah berakhir. Banyak orang khawatir, tetapi Jay Park tidak terluka dan saat ini tidak ada masalah dengan kesehatannya," ujar mereka.

Pada hari yang sama, Jung Chan Sung mengekspresikan kemarahannya di Instagram tentang situasi tersebut.

Baca Juga: Akankah Duel Antara Khabib Vs Mayweather Terlaksana Pada 2020?

Jung Chan Sung adalah atlet pertama yang menandatangani kontrak dengan AOMG, label hip hop yang didirikan oleh Jay Park, mantan member boyband 2PM.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm