Dr. Boyke Jelaskan Waktu Ideal Lakukan Hubungan Intim Pasca Melahirkan

14 Maret 2020 11:05 WIB
Waktu Ideal berhubungan intim setelah melahirkan
Waktu Ideal berhubungan intim setelah melahirkan ( https://www.freepik.com/)

Sonora.ID - Waktu melahirkan adalah waktu yang dinantikan bagi mereka pasangan suami istri yang memang sudah menantikan hadirnya sang buah hati dalam kehidupan rumah tangga mereka.

Namun ternyata ada masa pasca melahirkan yang membutuhkan perhatian lebih, khususnya pada saat pasangan suami istri tersebut sudah menginginkan berhubungan intim seperti sedia kala.

Dokter sekaligus seksolog, dr. Boyke Dian Nugraha menyebutkan bahwa hubungan intim pasca melahirkan, bisa dilakukan dalam waktu tertentu.

Seorang yang baru melahirkan tidak dianjurkan untuk langsung melakukan hubungan intim dalam waktu dekat.

Baca Juga: Penderita Mata Minus Tidak Boleh Melahirkan Normal? Ini Kata Dokter

“Setelah 40 hari, biasanya 40 hari selesai itu boleh, kemudian masa nifas itu sudah boleh,” ungkap dr. Boyke.

Setelah 40 hari atau setelah masa nifas tujuh minggu tersebut, kondisi organ intim wanita sudah mulai kembali ke kondisi semula.

“Rahim sudah mulai mengecil kembali, cairan sudah mulai memutih kembali yang tadinya merah sudah menjadi putih, dan sudah boleh berhubungan intim,” jelas dr. Boyke.

Namun, waktu 40 hari tersebut tidak berlaku bagi seluruh wanita, berhubungan intim 40 hari setelah melahirkan hanya beraku bagi wanita yang melahirkan dengan cara normal.

Baca Juga: Usai Melahirkan, Terapkan Trik Ini Agar Miss V Kembali Seperti Remaja

Lalu bagaimana dengan yang melahirkan dengan cara operasi sesar?

“Pada yang sesar biasanya dokter menganjurkan, ya kalau bisa sih tiga bulan setelah melahirkan,” tambah dr. Boyke.

Hal tersebut dikarenakan sesar termasuk dalam operasi besar, dan ditakutkan akan terjadi keluhan pada saat berhubungan intim jika tidak menunggu selama tiga bulan.

Tidak menutup kemungkinan jaitan atau bekas operasi sesar bisa terbuka kembali pada saat behubungan intim, jika dilakukan sebelum tiga bulan.

Baca Juga: Mengalami Wasir Pasca Melahirkan ? Ini yang Harus Anda Lakukan

“Meskipun itu jarang ya, tapi kemungkinan itu tetap ada terutama mereka-mereka yang malas membersihkan daerah-daerah jaitan,” jelas dr. Boyke.

Terkhusus untuk wanita yang melahirkan dengan cara sesar, dalam waktu tiga bulan tersebut bisa digunakan untuk mencari cara KB yang paling baik.

Pasalnya mereka yang melahirkan dengan cara sesar harus menunggu selama paling tidak dua tahun untuk bisa hamil lagi dengan aman.

Baca Juga: Tips Berhubungan Intim dengan Istri yang Sedang Hamil Ala dr. Boyke

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm