Sonora.ID - Siapa si yang tidak ingin memiliki pasangan yang sempurna entah secara fisik maupun pemikiran.
Seluruh pasangan kekasih tentunya ingin agar cinta mereka selalu bersemi sampai ajal menjemput keduanya.
Namun taukah Anda menurut tatanan ilmu fengshui ada beberapa pasangan yang diprediksi akan selaras.
Baca Juga: Ramalan Shio Hari Ini: 3 Shio yang Bahagia dan Tidak Perlu Khawatir
Saking selarasnya bahwa sampai pasangan-pasangan tersebut mampu membawa hoki satu sama lain.
Alhasil keuangan melonjak naik, kesehatan makin membaik dan bahwa dirahmati oleh keturunan-keturunan yang terbaik dari semesta.
Nah, kira-kira siapa saja ya pasangan yang paling sempurna dan selaras menurut tatanan fengshui dan mampu membawa hoki bagi keluarga?
Baca Juga: Ramalan Shio Hari Ini: 3 Shio yang Harus Fokus Terhadap Satu Hal
Apakah Anda dan pasangan adalah salah satu yang mengalaminya? Simak ulasan SonoraID selengkapnya.
1. Shio Kelinci dan Babi
Shio pertama yang dikatagorikan sebagai salah satu shio yang selaras atau sempurna adalah shio kelinci dan juga shio babi.
Karakter yang lembut, periang dan penuh keberuntungan dari shio kelinci akan mengcover kehidupan mereka yang bershio babi.
Begitu juga sebaliknya karakter shio Babi adalah pribadi yang romantis dan juga mendambakan pasangan yang membuatnya nyaman.
Baca Juga: Ramalan Shio Hari Ini, 6 Maret 2020, Shio Kerbau Perlu Renovasi Rumah
Salah satunya adalah dengan melakukan berbagai aksi romantis. Selain itu, Shio Babi juga sangat menyukai kekasih yang bisa memanjakannya.
Sedangkan Shio Kelinci adalah segala hal yang Shio Babi inginkan.
Shio Kelinci begitu pandai memanjakan kekasihnya dengan berbagai aksi dan perjuangan romantis yang dilakukannya.
Maka tak heran jika keduanya bersama, hubungan asmaranya dapat bertahan lama.
Baca Juga: Ramalan Shio 9 Maret 2020: Shio Naga Kurangi Stres & Atur Perjalanan
2. Shio Ular dan Shio Kambing
Shio Ular dikenal sebagai sosok yang mudah kenal dengan orang lain. Namun, di sisi lain, meski mudah bergaul Shio ini dikenal susah memberi kepercayaan kepada orang lain.
Sedangkan Shio Kambing adalah sosok yang mudah percaya dengan orang lain. Namun, tidak semua orang bisa membuatnya nyaman.
Jika keduanya bersatu, Shio Ular yang sedikit insecure akan merasa lebih nyaman dengan kepercayaan yang diberikan oleh Shio Kambing karena telah berhasil membuatnya nyaman.
Baca Juga: Ramalan Shio 03 Maret 2020, Shio Babi Hal Ajaib Akan Menjadi Kenyataan
3. Shio Tikus dan Shio Kerbau
Shio Tikus memang dikenal memiliki emosi yang meledak-ledak.
Emosi tersebut berasal dari luapan ide yang terus bermunculan di kepalanya. Shio ini adalah salah satu Shio yang paling kreatif.
Sedangkan Shio Tikus adalah sosok yang teratur yang selalu memiliki rencana dalam setiap tindakan yang dilakukannya.
Maka dari itu, keduanya memiliki karkater yang bisa saling melengkapi.
Berbagai ide dari Shio Tikus dapat diwujudkan dengan baik bersama Shio Kerbau. Keduanya akan jadi pasangan asmara yang begitu serasi.
Baca Juga: Ramalan Shio Hari Ini: 3 Shio yang Harus Lakukan Kegiatan Ini untuk Hindari Stres
4. Shio Monyet dan Shio Kuda
Jika beberapa Shio di atas saling melengkapi dengan berbagai kelebihan dan kekurangan masing-masing, Shio Monyet dan Shio Kuda sedikit berbeda.
Kedua Shio ini dapat saling melengkapi karena kesamaan karakter yang begitu kuat.
Keduanya sulit untuk bosan satu sama lain karena keduanya menyukai kebebasan dan keadaan terikat.
Keduanya bisa saling mengerti karakter masing-masing dan membuatnya menjalani kisah asmara yang begitu menyenangkan.
Baca Juga: Ramalan Shio Hari Ini: 3 Shio Yang Berpotensi Alami Kerugian