Sonora.ID - Semenjak wabah virus corona merebak di Indonesia banyak orang berburu masker dan juga Hand Sanitaizer.
Bahkan saat ini harga hand sanitaizer telah meroket di pasaran dan juga di e-commers. Hal ini disebabkan karena tingginya permintaan hand sanitaizer di kalangan masyarakat.
Bahkan Hand sanitaizer sempat mengalami kelangkaan hingga akhirnya berterbaran resep-resep diy hand sanitaizer.
Baca Juga: 4 Mitos dan Hoax Soal Virus Corona, Salah Satunya DIY Handsanitaizer
Berbagai bahan diklaim memiliki kesamaan seperti hand sanitaizer dan sangat aman digunakan.
Dari sekian bahan yang digunakan salah satu bahan aktifnya adalah alcohol 70%. Hal ini membuat salah satu dekan dari Fakultas Kesehatan Universitas Indonesia merasa miris.
Dirinya menyayangkan apa yang dibagikan oleh orang-orang mengenai DIY Hand Sanitaizer tersebut.
Baca Juga: Ini Bahaya dan Efek Menggunakan Hand Sanitizer yang Berlebihan
"Saya tidak anjurkan masyarakat yang tidak memiliki pengetahuan khusus untuk membuat sendiri," kata Prof. Dr. dr. Ari Fahrial Syam, SsPD-KGEH, MMB seperti dikutip dari Kompas.com, Jumat (20/3/2020).
Menurutnya bahan aktif dari hand sanitaizer adalah alcohol, sementara alcohol tidak dapat dicampurkan dengan sembarangan bahan-bahan lain.
Selain itu tidak semua orang mengerti bagaimana aturan dan juga takaran yang tepat dalam membuat serta mengolah bahan-bahan agar menjadi hand sanitaizzer yang baik.
Sehingga jika dilakukan secara sembarang justru bisa menimbulkan risiko, misalnya campuran hand sanitizer tersebut tidak mampu membunuh virus.
Baca Juga: Ini Bahaya dan Efek Menggunakan Hand Sanitizer yang Berlebihan
Idealnya, kata Ari, virus akan mati dalam waktu satu menit setelah kita menggunakan hand sanitizer.
"Jadi setelah pakai (hand sanitizer) keringkan dulu satu menit, kita berharap kalau di tangan kita ada virus, virus tersebut akan mati dalam satu menit," ujarnya.
Pada kesempatan yang sama, Ari mengajak institusi-institusi pendidikan yang memiliki laboratorium kimia atau farmasi untuk turut membantu masyarakat dengan menyediakan hand sanitizer.
"Jadi masyarakat, tolong berhati-hati. Ini bahan kimia," kata Ari.
Baca Juga: Cegah Virus Corona, Begini Cara Menggunakan Hand Sanitizer yang Benar
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Dekan FK UI Imbau Masyarakat Tak Bikin Hand Sanitizer Sendiri"