Sonora.ID - Setelah Choi Siwon memberikan dukungan kepada pengikutnya dengan menggunakan bahasa Indonesia, kali ini boyband ternama BTS (Bangtan Boys) memberikan pesan singkat untuk warga Korea Selatan agar terus berjuan melawan virus corona.
Pesan singkat berupa video tersebut diunggah oleh kanal YouTube resmi BTS dan akun kampanye ‘Love Myself’ di Twitter.
“Kami ada di panggung auditorium kosong, kami benar-benar merasakan betapa berartinya bernafas bersamamu di ruang yang sama," kata Jin BTS dalam video itu.
Baca Juga: Asik! BTS Bakal Ajarin Bahasa Korea ke Penggemar Lewat Seri Video Terbaru
Salah satu member BTS, Jimin juga menuturkan jika dirinya merasakan hal yang sama terkait wabah virus corona yang telah mengusai negerinya.
”Kami terhubung cukup dekat untuk berbagi penderitaan dan juga sukacita. Jika Anda memiliki keberanian dan kemauan untuk mengatasi kesulitan, kekuatan konektivitas dapat membantu kami mengatasi kesulitan saat ini,” kata Jimin.
Sedangkan personel bungsu yakni Jungkook menyakinkan kepada masyarakat jika pastinya badai corona akan bisa dilewati secara bersama.
Baca Juga: Baru Rilis, Ini Lirik Lagu dan Chord Gitar 'Sweet Night' milik V BTS
"Sekarang adalah saatnya kita membutuhkan kepercayaan daripada kecemasan, dan penghiburan daripada kemarahan," menambahkan bahwa BTS akan bergandengan tangan dalam memerangi pandemi.
Sang pentolan RM mengatakan bahwa BTS akan melakukan yang terbaik sambil menunggu semuanya kembali normal.
Baca Juga: Lirik Lagu Lauv 'Who' feat. BTS, I'm Sick of Waiting for Love
V berharap mereka bisa berbagi musik dan kegembiraan dengan masyarakat agar virus segera usai.
Lanjut, J-Hope mengucapkan terima kasih khusus kepada para pekerja medis lokal di pusat perkelahian coronavirus sebelum ketujuh anggotanya bergandengan tangan dan berteriak ‘Hibur Republik Korea’.
Baca Juga: Keren! BTS Berhasil Menduduki Puncak Tangga Album di Inggris Untuk Kedua Kalinya!