Sebelumnya, Juru bicara Gugus Tugas Covid-19 Sumatera Selatan Yusri menyatakan terdapat satu pasien positif covid-19 di Sumsel.
Menurutnya, pasien yang positif itu merupakan laki-laki berusia sekitar 60 tahun. Kini pasien tersebut telah menjalani isolasi dan dirawat di Rumah Sakit Muhammad Hoesin (RSMH) Palembang.
"Sudah di isolasi di RSMH sejak beberapa hari kemarin,"kata Yusri melalui sambungan telepon.
Baca Juga: Hari Ini, Jumlah Korban Meninggal di Amerika Serikat Tembus 3.000 Jiwa
"Sebetulnya itu (hasil uji spesimen) belum untuk konsumsi publik, karena belum dimasukkan di web. Tapi karena itu (surat uji spesimen) menyebar, kita benarkan memang hasilnya positif,"ujar Yusri.
Meski terhitung lanjut usia namun sang pasien tidak menunjukan tanda-tanda atau gejala telah terinfeksi covid-19.
Bahkan meski kini tengah dirawat dan menjalani isolasi di RSMH pasien tersebut tak menggunakan alat bantu pernapasan.
"Kalau kondisi kesehatannya tanyakan langsung ke dokter yang merawat. Namun, tadi dari laporan tim yang ambil data, kondisinya bagus. Bisa duduk, tidak pakai oksigen,"jelasnya.
Baca Juga: WHO Tegaskan Bahwa Covid-19 Tidak Menular Lewat Airborne