"Kami berterima kasih TikTok yang mendonasikan dana cukup besar. Kami berdoa semoga TikTok lebih maju dan sukses," ucapnya.
Dilain pihak, Head of Public Policy & Goverment Relations TikTok Indonesia, Donny Eryastha berterima kasih karena TikTok sebagai platform global diberikan kesempatan untuk berperan dalam penanganan Covid-19.
Donny juga menuturkan kebanggaan bagi TikTok dapat bekerja sama dengan Gugus Tugas Covid-19 di Indonesia.
"Kami harapkan donasi kami sejumlah 100 miliar tersebut dapat sedikit meringankan, membantu dan mendukung tenaga medis baik untuk kesejahteraan dan pengadaan APD dan lain lain yang dibutuhkan," ucapnya.
Baca Juga: Kabar Baik, Gugus Tugas Covid-19 Kalsel Umumkan Pasien Ulin-9 dan Ulin-13 Sembuh