Sonora.ID - Rumah atau apartemen mungil memiliki problem yang sama. Agar ruang yang sedikit terpakai secara maksimal, biasanya bangunan itu dirancang dengan pintu utama dan pintu belakang yang saling berhadapan.
Dalam seni meta fisika China, rumah dengan pintu depan dan pintu belakang yang saling berhadapan disebut memiliki feng shui yang buruk. Dan dikatakan membuat penghuninya tak dapat menyimpan uang.
Namun, menurut pakar feng shui Xiang Yi, hal tersebut tidak benar. Kondisi keuangan atau perilaku boros seseorang, tidak ada hubungannya dengan pintu depan dan belakang rumah yang saling berhadapan.
Baca Juga: Mitos Feng Shui: Pintu Menghadap Pintu Akan Membuat Keberuntungan Masuk Ke Tetangga?
Memang, posisi pintu yang demikian bukanlah sesuatu yang baik.
Arah udara menjelaskan mengapa pintu depan dan belakang yang berhadapan berdampak buruk pada feng shui sebuah rumah.
Pintu yang berhadapan tersebut akan menunjukkan energi yang masuk ke dalam rumah langsung keluar lewat pintu belakang yang menyebabkan tidak semua bagian rumah akan mendapat aliran energi.
Kondisi seperti itu menyebabkan udara deras dari pintu belakang dengan segera membuyarkan aliran Qi yang baru saja masuk melalui pintu utama.
Baca Juga: Mitos Feng Shui: Pintu Menghadap Pintu Akan Membuat Keberuntungan Masuk Ke Tetangga?
Energi Qi di dalam ruangan buyar karena jarak antara pintu depan dan pintu belakang tidak cukup jauh, akibatnya ruang di dalam bangunan tidak memperoleh energi Qi yang memadai.
Sebenarnya, jika terdapat sebuah mulut hawa seperti void, pintu, atau jendela lain di antara dua pintu depan dan belakang, deras aliran udara di dalam bangunan atau rumah dapat dikurangi.
Hal tersebut hanya bisa dilakukan untuk rumah biasa yang berdiri sendiri. Namun tidak dapat dilakukan pada apartemen yang dimiliki Bersama-sama.
Baca Juga: Bahaya Rumah Dekat Kuburan dan Bagaimana Solusinya Menurut Feng Shui?
Kelemahan seperti itu masih bias diatasi dengan cara menempatkan sekat di antara dua pintu yang saling berhadapan.
Sekat yang dimaksudkan adalah bias berupa partisi atau lemari. Dengan demikian, energi Qi yang masuk dapat terkumpul terlebih dahulu di dalam ruangan karena udara derasdari pintu belakang tidak langsung membuyarkannya.
Sementara itu, pada rumah Panjang dan agak besar, persoalan pintu depan dan belakang tidak perlu dipusingkan . karena pemiliknya secara otomatis akan membagi rumah menjadi beberapa ruangan dengan dinding penyekat di bagian tengah rumah.
Baca Juga: Rumah Menghadap Timur Akan Tertimpa Sial, Apa Benar Dihindari Feng Shui?