Sonora.ID - Han So Hee, aktris pemeran Da Kyung dalam series drama Korea 'The World of The Married Couple', mengungkapkan cara dirinya mendalami peran sebagai 'pelakor' tersebut.
Drama itu baru-baru ini kembali mencapai peringkat tertinggi kedua dalam sejarah drama JBTC, saat ini kedua setelah SKY Castle.
Sebagai informasi, Da Kyung merupakan perempuan muda yang menjadi selingkuhan Tae Oh, seorang pria yang sudah beristri.
Dalam wawancara dengan majalah Dazed! baru-baru ini, Han So Hee menggambarkan proses pendalaman karakternya sebagai pelakor atau perebut laki orang.
“Saya harus memahami Da Kyung secara menyeluruh untuk menggambarkan karakternya dengan baik," ujar Han So Hee.
"Seperti yang saya lihat, Da Kyung adalah sosok yang telah melemparkan tubuh dan hatinya untuk cinta Tae Oh (Park Hae Joon), jadi saya memutuskan untuk hanya fokus pada bagian itu," lanjutnya.
Aktris ini menjelaskan, untuk Da Kyung, kata kunci 'cinta' muncul sebelum kata 'menikah'. Namun, bagi pemirsa, kata 'menikah' ada sebelum 'cinta'.
"Saya pikir ini adalah perbedaan dalam cara saya memahami Da Kyung dan cara penonton melihat Da Kyung," kata Han So Hee.
Pada kesempatan berbeda, Han So Hee menggambarkan bahwa Da Kyung sosok yang berkarakter kuat dan tidak mudah lupa.
"Syuting drama ini sudah dimulai tahun lalu. Saya juga terkejut setiap saya melihat diri saya dalam drama. Saya berkata pada diri saya sendiri, 'jadi dia terlihat seperti itu'," kata Han So Hee.
Baca Juga: Tayang Perdana Hari Ini, Simak Sinopsis Drakor The King: The Eternal Monarch
Sebelumnya dalam kesempatan berbeda, Han So Hee mengaku banjir hujatan dari penonton yang kesal karena tingkahnya dalam drama The World of The Married.
"Saya telah menerima komentar jahat (untuk peran saya)," kata Han So Hee dalam sebuah wawancara dikutip dari KStarLive.
"Bahkan orangtua teman-teman saya juga ikut mengritik saya," ujar Han So Hee melanjutkan.
Baca Juga: Wajib Tonton! Daftar Drama Korea yang Sayang untuk Dilewatkan [Vol 1]