Anies Peringatkan Pemudik Yang Nekat, Tak Bisa Kembali Ke Jakarta...

2 Mei 2020 15:00 WIB
Anies Baswedan
Anies Baswedan ( Tribunnews.com)

Sonora.ID - Secara resmi Presiden Jokowi  mengumumkan bahwa mudik lebaran di tahun 2020 adalah hal yang terlarang.

Karena mudik di tahun ini dapat mengakibatkan pembludakan kasus konfirmasi positif Covid-19 di Indonesia.

Menanggapi hal ini Gubernur Anies Baswedan juga memperingatkan para pendatang di DKI Jakarta untuk tidak melakukan aktivitas mudik di tahun 2020.

Baca Juga: UPDATE: Kasus Konfirmasi Positif Covid-19 di Jatim 1.031 Positif

Anies melarang warga DKI Jakarta untuk mudik, jika ada warga yang terlanjur mudik di tahun ini maka mereka terancam untuk tidak dapat kembali ke Jakarta dalam waktu dekat.

Untuk itu ia meminta warga berpikir ulang jika ada niatan hendak mudik di musim lebaran tahun ini.

"Bila anda pulang, belum tentu bisa kembali ke Jakarta dengan cepat. Jadi hati-hati. Kalau pulang tidak bisa masuk Jakarta lagi dalam waktu singkat," ujar Anies Baswedan di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, Jumat (1/5/2020) malam.

Baca Juga: Sering Jadi Minuman Buka Puasa, Ini Tips Memilih Timun Suri yang Pulen

Sementara mengenai mekanismenya Anies Baswedan belum dapat membeberkan ke publik karena masih dalam tahap penggodokan.

"Mekanisme lain tapi nanti diumumkan setelah regulasinya selesai. Ada mekanisme lain. Jadi bukan seperti biasanya," jelas dia.

Bahkan ia memastikan mekanisme yang saat ini sedang disusun bakal punya aturan dan kriteria ketat.

Pemudik yang berencana kembali ke Jakarta bakal menjalani proses penyaringan bukan cuma lewat identitas.

 Baca Juga: Pamer Foto Makanan Kepada Teman Saat Puasa, Bagaimana Hukumnya?

Untuk itu ia meminta segenap warga Jakarta menaati peraturan yang telah disampaikan Presiden Joko Widodo, supaya tidak mudik ke kampung halaman di masa pandemi corona seperti sekarang.

Alasannya supaya warga yang berasal dari zona merah seperti Jakarta, tidak menyebarkan virus ini ke wilayah lain.

"Karena itu, bagi warga Jakarta, seperti juga arahan dari Bapak Presiden untuk tidak meninggalkan tempat kediaman saat ini dan kembali ke kampung halaman, tidak mudik, tidak pulang kampung, maka saya sampaikan kepada semua untuk menaati," ujarnya.

"Nanti kalau sudah selesai (regulasinya) akan dikeluarkan dan akan pembatasan amat ketat untuk masuk Jakarta," tegas dia.

Baca Juga: Seorang Ibu Hamil Positif Covid-19, Berhasil Lahirkan Bayi Laki-laki

 

 

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Gubernur Anies: Hati-hati Bila Anda Mudik, Belum Tentu Bisa Kembali ke Jakarta

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm