Orang dengan infeksi Campylobacter mengalami gejala yang sama mulai 2 hingga 5 hari setelah infeksi dan berlangsung hingga seminggu. Mual dan muntah juga dapat terjadi.
Dengan C. perfringens, orang mengalami diare dan kram perut dalam waktu 6 hingga 24 jam, biasanya 8 hingga 12 jam.
Penyakit ini biasanya mulai tiba-tiba dan berlangsung kurang dari 24 jam, tetapi muntah dan demam tidak disertai gejala.
Bagaimana cara mengetahui apakah aman dikonsumsi?
Cara yang paling dapat diandalkan untuk menentukan apakah ayam aman untuk dimakan adalah dengan menggunakan termometer makanan yang dimasukkan ke bagian daging yang paling tebal.
"Pastikan ujung termometer tidak menyentuh tulang atau lemak," ujar Passerrello seperti dikutip dari Healthline, Senin (18/5/2020).
"Suhu 165 ° F (73,3° Celcius) adalah suhu standar yang diperlukan agar ayam aman," katanya.