Sonora.ID - Pagi ini media sosial dihebohkan dengan pengumuman bahwa Tegal akan merayakan akhir dari masa Pembatasa Sosial Berskala Besar atau PSBB pada malam hari nanti.
Bahkan hingga saat ini poster pengumuman penutupan PSBB itu pun sudah tersedar di media sosial Instagram dan Twitter.
Pasalnya, PSBB yang diberlakukan demi memutus rantai penyebaran virus corona ini akan ditutup dengan adanya sirene dan kembang api.
Baca Juga: Dipadati oleh Pengunjung, Mal di Tegal Adakan Rapid Test Acak
Sebelumnya diketahui bahwa penyemprotan disinfektan dengan dua helikopter dan 30 water cannon yang disiapkan oleh Pemerintah Kota Tegal pun dilakukan untuk mengakhiri PSBB ini.
Saat ini memang Tegal menjadi salah satu wilayah yang berhasil dengan pemberlakuan PSBB dan menjadikan Tegal sebaagi wilayah yang berzona hijau atau nihil kasus baru corona.
Acara penutupan ini bersamaan dengan pemberian penghargaan kepada tenaga medis yang menangani pasien Covid-19.
Baca Juga: Siapa Sosok Habib Umar Assegaf yang Diduga Melanggar PSBB di Tol Satelit Surabaya?
Hal tersebut pun dikonfirmasi oleh Sekda Kota Tegal, Johardi terkait dengan berbagai agenda untuk malam hari nanti.
“Iya betul,” ungkapnya membenarkan adanya acara penutupan PSBB di wilayahnya tersebut kepada tim Kompas.com.
Bagian Humas dan Protokol Sekda Kota Tegas pun menyatakan bahwa sesuai dengan jadwal, nantinya akan ada apel petugas di Lapangan Tegal Selatan pada pukul 13.00 WIB.
Kemudian apel tersebut akan dilanjut dengan penyemprotan disinfektan ke empat kecamatan, sehingga warga diimbau untuk tetap berada di dalam rumah hingga pukul 17.00 sore nanti.
Baca Juga: KKP Sebut Ada 3 Syarat Untuk Naik Pesawat Komersil Selama PSBB
Kegiatan puncaknya yang saat ini menjadi perhatian netizen adalah penyalaan sirene dan kembang api sebagai tanda selesainya masa PSBB di Tegal.
Tanda tersebut kemudian ditutup dengan pemberian penghargaan kepada tenaga medis yang sudah berkontribusi merawat pasien corona.
Kota Tegal memberlakukan PSBB Sejak 23 April 2020 yang lalu, dan mulai melakukan relaksasi PSBB pada 19 Mei 2020 untuk pemulihan sektor ekonomi.
Baca Juga: Ketua PSPK Unpad, Prof. Muradi: Perlu Ketegasan Dalam Penerapan PSBB
Artikel ini sudah tayang di Kompas.com dengan judul “PSBB Kota Tegal Ditutup dengan Sirene dan Pesta Kembang Api”.