Sonora.ID - Indonesia merupakan salah satu negara yang sering mengalami gempa karena berada di atas pertemuan lempeng bumi.
Gempa yang terjadi di Indonesia pun tak sedikit yang memang berkekuatan besar sehingga menyebabkan bencana alam yang membekas di ingatan masyarakat.
Salah satunya adalah gempa Jogja yang terjadi pada tanggal 27 Mei 2006 yang lalu, yang saat ini kembali menjadi trending di Twitter.
Baca Juga: Gempa Bumi M 4,1 Guncang Bali Sabtu Pagi, Terasa Hingga Mataram
Hari ini, warganet mengenang gempa yang mengguncang Jogja dengan tagar ’14 Tahun Gempa Jogja’ di Twitter.
Tagar ini pun langsung menjadi trending dan dipenuhi dengan rangkuman kejadian pada 14 tahun silam tersebut.
Salah satu akun Twitter, @pelisirjogja, mengunggah video kepanikan yang terjadi pada tanggal 27 Mei 2006 tersebut.
Baca Juga: BMKG Catat Gempa Bumi Tektonik M 4,0 di wilayah Pesisir Barat Lampung
Gempa tersebut berkekuatan 5,9 SR terjadi pada jam 5.55 WIB, bersamaan dengan terjadi erupsi gunung Merapi di sisi utara Jogja.
“Situasi Jl. Kaliurang sesaat setelah gempa 27 Mei 2006. Saat itu juga sedang erupsi gunung Merapi di sisi utara Jogja,” tulis akun tersebut.
Gempa Jogja ini mengakibatkan ribuan korban meninggal dunia, dan juga banyak bangunan yang mengalami rusak berat.
Baca Juga: Beredar Info Tsunami dan Gempa Bumi Akan Terjadi di Malam Tahun Baru, BMKG: Itu Hoaks
Akun tersebut juga menyatakan bahwa, dalam 14 tahun sejak kejadian tersebut adalah momen yang penuh dengan haru.
Mengenang bencana yang menyakitkan bagi masyarakat Jogja dan juga seluruh warga Indonesia, warganet pun terpanggil untuk juga terlibat dalam tagar tersebut.
“Mengenang bukan meratapi,” tulis salah satu akun dalam foto yang diunggahnya di Twitter.
Baca Juga: Kenapa Indonesia Sering Dilanda Gempa Bumi? Berikut Alasannya