Sonora.ID - Jodoh dan kecocokan memang menjadi salah satu misteri yang sangat sulit untuk diprediksi atau ditebak oleh manusia.
Meski demikian ada beberapa cara untuk bisa mengukur kecocokan dan idealisme seseorang dengan orang lainnya.
Salah satunya adalah dengan melihat golongan darah dari masing-masing pribadi dan melihat sifatnya, maka kecocokan pun bisa dilihat dari situ.
Jodoh Ideal untuk Golongan Darah A
Orang yang memiliki golong darah A biasanya adalah orang mudah merasa bosan dengan hal-hal yang monoton atau yang sudah sesuai dengan dugaan mereka.
Maka, golongan darah ini biasanya akan mencari sosok yang justru berbeda dengan dirinya, sehingga akan cocok dengan golongan darah O atau AB.
Jika golongan darah A berhubungan dengan sesame golongan darah A, maka hubungan tersebut akan cenderung monoton.
Sedangkan jika A bertemu dengan B, maka tetap bisa berjalan namun dibutuhkan kemampuan untuk memahami dan kesabaran yang ekstra.
Baca Juga: Urutan Golongan Darah Bisa Tentukan Tingkat Kecerdasan, Anda Nomor Berapa?
Jodoh Ideal untuk Golongan Darah B
Golongan darah yang satu ini biasanya adalah mereka yang mudah tertarik dengan orang bahkan dari berbagai golongan darah.
Meski demikian, mereka yang bergolongan darah B ini akan mengalami kesulitan terbesar pada saat berhubungan dengan golongan darah A.
Keduanya akan memiliki keinginan yang berbeda dan sama-sama kuat sehingga untuk menyatukannya menjadi pekerjaan tersendiri.
Sisanya, golongan darah B ini akan baik jika berhubungan dengan sesame B, AB, atau O.
Jodoh Ideal untuk Golongan Darah AB
Pemilik golongan darah AB bisa sangat cocok dengan golongan darah O, namun hubungan ini membutuhkan pengertian yang sangat besar.
Jodoh yang ideal untuk AB adalah mereka yang memiliki golongan darh A dan B, dan tidak cocok dengan mereka yang bergolongan sesame AB.
Baca Juga: Tes Kepribadian, Cara Berdiri Bisa Tunjukkan Karakter Seseorang
Jodoh Ideal untuk Golongan Darah O
Pemilik golongan darah yang satu ini pada dasarnya mudah saja untuk cocok dengan semua golongan darah.
Namun, yang paling berhasil adalah golongan darah O dengan A, keduanya memiliki kecocokan yang sangat baik.
Sedangkan hubungan sesame golongan darah O akan ada dua kemungkinan, sangat cocok atau sama sekali tidak cocok.
Meski demikian, kecocokan dalam hubungan bisa ditentukan dengan banyak aspek, golongan darah ini hanya membantu menjadi salah satu faktor kecocokan tersebut.
Baca Juga: Tes Kepribadian: Cara Makan Anda Bisa Tentukan Karakter Asli