Hal senada juga dikatakan Dosen Epidemologi FKM Unhas, Ashariadi. Ia menjelaskan, dengan banyaknya tes yang dilakukan, kemampuan untuk mendapatkan kasus juga lebih besar.
"Tetapi itu bukan berarti tidak bagus. Berarti kita on the track, bahwa penyakit ini harus tes lebih banyak, temukan mereka yang positif dan isolasi, sehingga penularan bisa kita kurangi," terangnya.
Sementara, Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah menyampaikan, kemampuan tes ini dapat mempercepat hasil dan status Covid.
Dengan demikian, dapat cepat dilakukan tindakan, termasuk pemakaman pasien yang belakangan menjadi polemik.
Baca Juga: Pelaku Pembobolan Data Indentitas Kartu Perdana Berhasil Diringkus