Setelah Koordinasi dengan PDAM, Perbaikan Underpass Simpang Patal Dijadwalkan Pekan ini

26 Juni 2020 14:30 WIB
Perbaikan Underpass Simpang Patal Dijadwalkan Pekan ini
Perbaikan Underpass Simpang Patal Dijadwalkan Pekan ini ( Tribunnews.com)

Palembang, Sonora.ID - Setelah melakukan koordinasi dengan stakeholder terkait, Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Wilayah V akan melakukan perbaikan pada kerusakan ornamen sisi kiri dan kanan Underpass Simpang Patal pekan ini.

Kepala Satuan Kerja (Kasatker) Perencanaan dan Pengawasan Jalan Nasional (P2JN) Provinsi Sumsel BBPJN Wilayah V, Dadi Muradi mengatakan, pihaknya setelah melakukan koordinasi dengan pihak PDAM Tirta Musi, rembesan air sudah mulai berkurang.

Baca Juga: Anies Klaim Kemacetan di DKI Jakarta Telah Menurun, Tapi Faktanya?

“Kita akan perbaiki dinding sisi kanan dan kiri, ornamen rusak, dan akan dilakukan pengaspalan di jalan underpass itu. Karena kerusakan yang terjadi memang dari rembesan air itu,” ungkap Dadi, Palembang, Selasa (23/06) lalu.

Dadi menambahkan, perbaikan yang akan dilakukan nanti di antaranya pergantian ornamen dengan bahan alumunium komposit, karena pada awalnya ornamen berbahan gipsum.

“Pergantian ornamen ini kita lakukan supaya komposit tidak mudah rusak dan karat, dengan ornamen berbahan alumunium komposit,” ujarnya.

Baca Juga: Melalui Rapat Terbatas, Presiden Jokowi Meminta Evaluasi dan Perbaikan Pelaksanaan PSBB  

Pihaknya pun menambahkan, nantinya ornamen yang akan dipilih tetap khas Palembang seperti Songket, dengan dominasi warna merah dan akan ditambah warna biru.

“Kemudian jalan underpass kita lakukan pengaspalan Overlay supaya lebih nyaman saat dilalui pengendara,” katanya.

Dadi berharap, perbaikan pada kerusakan ornamen sisi kiri dan kanan Underpass Simpang Patal pekan ini dapat berjalan dengan baik.

Baca Juga: Pihak Ombudsman Sarankan Pemerintah Lakukan Perbaikan Draf Omnibus Law

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm